"Sebagai orang tua, ya tidak layak dan tidak elok untuk dilihat".
"Apalagi dia kan baru bebas dari perkara yang sangat memalukan, yang berhubungan dengan aurat juga," ungkap Doddy Sudrajat.
Sebagai orangtua, Doddy Sudrajat mengaku sudah berulang kali mencoba mengingatkan Vanessa Angel.
"Saya kan sebagai orangtua kan sayang, jadi saya komentar itu untuk menasehati dia".
"Untuk mengingatkan kamu itu punya orang tua, punya adik. Bagaimana kalau adiknya ngelihat, itu lho," lanjutnya.
Ketika ditanya apakah pernah mencoba mengingatkan Vanessa Angel lewat teman-temannya, Doddy Sudrajat memberikan jawaban yang cukup mengejutkan.
Blak-blakan, ayah Vanessa Angel itu mengaku tak pernah sekalipun mencoba menghubungi teman-teman putrinya.
Baca Juga: Bersyukur Betrand Peto Hadir di Keluarganya, Ruben Onsu Akui Teror Mistis Pun Semakin Berkurang