Find Us On Social Media :

Gara-gara Diciduk Satpol PP, Gadis Pengamen Asal Surabaya Ini Justru dapat Beasiswa dan Kini Jadi Lulusan Terbaik di Universitas Airlangga

By Nopsi Marga, Senin, 9 September 2019 | 16:53 WIB

Noviana, gadis pengamen yang lulus jadi mahasiswi terbaik Universitas Airlangga

Grid.ID - Pendidikan adalah hal yang penting untuk didapatkan oleh seluruh warga negara Indonesia.

Berbagai cara ditempuh untuk mendapatkan pendidikan setingi-tingginya.

Hal tersebut dilakukan juga oleh Noviana, dalam menempuh pendidikan.

Pasalnya, Noviana yang berasal dari keluarga kurang mampu, pernah mengadu nasib di jalanan sebagai pengamen,

Baca Juga: Modal Niat, Pengamen Ini Mantap Menikahi Wanita Hanya dalam Waktu 3 Jam, Orang Tuanya Berikan Syarat Khusus!

Putri pasangan Sutrisno dan Karyatiningsih ini rela menjadi pengamen selepas sekolah demi membantu ekomoni keluarganya, lantaran kedua orang tua Noviana mengalami sakit.

Melansir laman Mataram.antaranews.com, Senin (9/9/2019), ayah Noviana mengalami kecelakaan parah saat bekerja sebagai kuli bangunan.

"Ketika saya dalam kandungan, bapak yang berprofesi sebagai kuli bangunan mengalami kecelakaan parah saat bekerja. Karena kekurangan biaya, bapak tidak dioperasi,"

Baca Juga: Sebelum Jadi Aktor Ternama, Abimana Ternyata Pernah Jadi Tukang Cuci-Setrika Hingga Pengamen