Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID-Sejak diangkat anak oleh Ruben Onsu, kehadiran Betrand Peto nampak selalu mencuri perhatian netizen.
Seperti baru-baru ini sikap manja Betrand kepada sang Ibunda, Sarwendah Tan ramai jadi bahan perbincangan.
Potret manja tersebut dibagikan Ruben melalui unggahan dalam akun Instagram pribadinya.
Baca Juga: Sarwendah Blak-blakan Mengaku Pernah Diselingkuhi, Kok Bisa?
Kala itu, ayah Thalia Putri Onsu ini membagikan sebuah video dimana ia sedang melakukan panggilan video call kepada Sarwendah dan Betrand.
Nampak beberapa kali Betrand yang tidur di samping Sarwendah pun memeluk sang Ibunda.
Selayaknya anak kandung, Sarwendah sendiri hanya tertawa melihat tingkah manja sang putra.
Baca Juga: Cuma Antar Anak Angkat Sekolah, Sarwendah Kepergok Bawa Tas Seharga Rp120 Juta yang Jadi Sorotan!