Find Us On Social Media :

5 Fakta Seputar Angpao, Ternyata Ada Aturan, Tata Cara Menerima dan Filosofinya loh!

By Irene Cynthia Hadi, Senin, 5 Februari 2018 | 19:14 WIB

Fakta-fakta angpao

Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi

Grid.ID - Imlek sebentar lagi akan tiba!

Perayaan tahun baru masyarakat Tionghoa ini akan menandai permulaan tahun anjing tanah.

Ada beberapa tradisi dalam perayaan tahun baru ini.

(BACA JUGA Zumi Zola Jadi Tersangka Korupsi, 4 Postingan Ayu Dewi Ini Bikin Netizen Ngakak: Ngetawain Mantan ya?)

Salah satunya adalah memberikan angpao atau amplop berwarna merah kepada anggota keluarga yang lebih muda.

Meskipun sudah menjadi tradisi, namun ada banyak hal seputar angpao yang jarang diketahui orang.

Yuk simak fakta-fakta angpao yang dilansir dari chinahighlights.com dan tionghoa.info berikut ini!

(BACA JUGA Jarang Diekspos, Ternyata Seperti Ini Mewahnya Rumah Sandra Dewi dan Harvey Moeis, Rapi, Cantik dan Modern Banget!)

1. Mengapa angpao berwarna merah?

Bagi masyarakat Tionghoa, merah merupakan warna wajib dalam perayaan Imlek.

Merah menjadi simbol energi, kebahagiaan dan keberuntungan.

Memberikan angpao merah berarti membagikan kebahagiaan dan keberuntungan bagi orang yang menerimanya.

2. Diberikan kepada orang-orang tertentu dalam keluarga

Angpao biasanya diberikan kepada anak-anak, remaja atau anak muda yang belum bekerja dan orang yang dituakan.

Dilansir dari tionghoa.info, mereka yang wajib memberikan angpao adalah orang yang sudah mapan bekerja dan menikah.

Sementara mereka yang belum menikah, biasanya akan diberi angpao juga sebagai jalan untuk membuka keberuntungan akan jodoh.

(BACA JUGA 5 Bulan Menikah dan Selalu Mesra, Laudya Cynthia Bella Tiba-tiba Unggah Postingan Galau, Netizen Khawatir: Teteh Kenapa?)

3. Bukan hanya diberikan saat Imlek

Jangan salah, masayarakat Tionghoa nggak hanya memberikan angpao saat Imlek loh.

Mereka juga memberikan angpao dalam banyak perayaan lain, seperti pernikahan.

Maknanya adalah sebagai doa dan berkah untuk mereka yang memulai hidup baru.

(BACA JUGA Sambut Tahun Anjing Tanah, Inilah 12 Peruntungan Shio di Tahun 2018, 5 Shio Ini Beruntung Banget Sepanjang Tahun!)

4. Uang yang diberikan harus baru dan bukan uang logam

Hindari memberikan uang logam di dalam angpao.

Saat memberikan angpao, usahakan untuk selalu memberikan uang baru.

5. Aturan saat menerima angpao

Mereka yang menerima angpao harus menerima dengan 2 tangan.

Dan 1 hal penting yang harus selalu dipegang adalah tidak membuka angpao di depan orang yang memberikannya.

(*)