Find Us On Social Media :

Rumah Kelahiran Eyang BJ Habibie di Kota Parepare akan Dijadikan Museum, Sang Walikota: Satu-satunya di Dunia

By Asri Sulistyowati, Kamis, 12 September 2019 | 16:42 WIB

Kolase BJ Habibie dan rumah kelahirannya di Kota Parepare

BJ Habibie lahir pada 25 Juni 1936 dari pasangan Alwi Abdul Jalil Habibie dan R.A. Tuti Marini Puspowardojo.

Ia merupakan anak keempat dari delapan bersaudara, dan ayahnya berprofesi sebagai ahli pertanian.

Selama ayahnya bertugas, keluarga BJ Habibie mendiami rumah yang kini beralamat di Jalan Alwi Abdul Jalil Habibie, Kelurahan Ujung Sabbang, Kecamatan Ujung, Kota Parepare.

Baca Juga: Kenang Kepergian BJ Habibie, Joshua Suherman Unggah Potretnya Sewaktu Kecil Saat Dipangku oleh Presiden Ketiga RI Itu

Dilansir Grid.ID dari tayangan Breaking iNews yang diunggah kanal YouTube Official iNews pada Kamis (12/9/2019), setelah beberapa tahun mendiami rumah tersebut, BJ Habibie harus ikut pindah ke Surabaya.

Baca Juga: Sebelum Tutup Usia BJ Habibie Teteskan Air Mata Saat Mendengar Pesan Terakhir dari Quraish Shihab