Padahal harapan Salma setelah menikah dengan pria yang memahami agama itu, bisa menuntunnya ke arah yang lebih baik.
"Setelah berhijrah yang dia rasa pasangan yang bisa menuntun dari ilmu agama. Tetapi dia dua bulan usia pernikahan (dengan) orang yang mengerti agama itu langsung melakukan talak terhadap putri saya," kata Sunan.
Tekanan yang didapatkan Salma pun bukan hanya dari keretakan rumah tangganya saja, melainkan dari tim kuasa hukum pihak Taqy Malik yang mengancam akan membongkar aib Salma.
"Belum lagi tim kuasa hukumnya yang selalu mengancam melalui media akan membongkar aib dari putri saya."
"Jadi bisa dibayangkan gimana rasanya jadi putri saya. Anak usia 18 tahun dihadapkan prahara rumah tangganya, ada tekanan dari tim kuasa hukum suaminya," bebernya.
Melihat prahara rumah tangga anaknya itu, sebagai orang tua, Sunan mengungkapkan dukungannya untuk Salma.
Karena jika nantinya hubungan ini dilanjutkan, kedepannya Salma akan merasakan hal yang lebih pahit.
"Yah kami pasti support, yah. Kami memberikan arahan, kami ingatkan Allah itu maha tau segalanya mungkin ini jalan terbaik untuk berpisah. Kalau kelamaan Salma merasakan nanti kedepannya lebih pahit dari ini," kata Sunan. (*)