"Sekali lagi bahwa sampai hari ini nama tersbeut belum terdaftar di registrasi kami, apakah itu mengenai perceraian atau hal-hal lain terkait masalah hukumnya," ungkap Jaenudin.
Ditanya soal Andre yang mendatangi kantor Pengadilan Agama, Jaenudin mengaku tidak mengetahuinya secara langsung.
"Menurut kawan-kawan wartawan sebenarnya, jadi sempat kesini, kuasa hukumnya atau siapa saya nggak tahu,"
Baca Juga: Dijenguk di Penjara, Nunung Peluk Andre Taulany Sambil Menangis
"Jadi saya sendiri tidak mengetahui secara persis apakah memang betul yang bersangkutan datang ke pengadilan ataupun tidak," imbuhnya.
Namun Jaenudin menyebut bahwa terdapat kemungkinan Andre datang untuk melakukan konsultasi.
"Kalau toh iya misalnya itu hanya sekedar konsultasi atau hal-hal lain berkaitan dengan rumah tangganya,"
"Sebagaimana untuk mengajukan perkara keperdataan lainnya bahwa yang bersangkutan cukup datang sendiri atau juga bisa melalui kuasa hukum yang ditunjuk,"