Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Pasca tiga hari dikebumikan di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama Kalibata, makam BJ Habibie masih ramai dikunjungi peziarah.
Menurut pantauan Grid.ID, tanah makam BJ Habibie yang terletak persis di sebelah makam mendiang istrinya, Hasri Ainun Besari, tampak masih basah.
Tak hanya itu, makam BJ Habibie juga masih dipenuhi dengan taburan bunga dari para peziarah.
Para peziarah yang datang tak henti melantunkan doa bagi mendiang Presiden Ke-3 Republik Indonesia tersebut.
Sesekali, para peziarah pun tak lupa mengabadikan momen dengan berfoto bersama batu nisan sang Bapak Teknologi.
Salah seorang penjaga keamanan di area TMP Kalibata mengatakan, hingga saat ini, Sabtu (14/8/2019), makam BJ Habibie tak hentinya didatangi peziarah.
Baca Juga: Keluarga Bantah BJ Habibie Donorkan Kornea Mata untuk Putranya, Thareq Kemal Habibie