Selain itu, wanita berusia 38 tahun itu mengaku memberikan target serasa memotivasi, dan memecut semangat Andhika.
"Gue nggak boleh meninggikan posisi gue di sebelah dia, biar dia juga nggak ngerasa minder, tapi gue kasih dia target,"
"Waktu itu dia belum inbox atau apa, dia baru film-film. Dia minta dia bekerja lebih fokus dan dia harus mau terima pekerjaan yang stripping,"
"Dia dulu itu nggak pernah mau 'aduh gue bangunnya siang', atau apa dia bilang nggak bisa. Bangun pagi aja gue harus nelfon puluhan kali, bayangin nggak, untuk 'ayo bangun ini sudah jam 12', sampai begitunya ya karena cowok," lanjut paparnya.
"Akhirnya di situ gue mencoba memberikan motivasi. Waku itu gue bilang 'kalau lo mau pacaran sama gue, lo harus kasih gue bulanan, karena gue harus beli diapers, gue harus beli susu, beli apa segala macam," sambung Ussy.
"Berarti lo sudah memberikan tanggung jawab, walaupun tidak besar, tapi lo menyesuaikan dengan kemampuan dia, dan lo tahu dia pasti bisa," respon Shandy Aulia.
Bagi Ussy, merubah Andhika menjadi sosok yang lebih baik merupakan sebuah perjuangan dan kerja keras.
"Iya, dan effortnya aja butuh bertahun-tahun. Bisa menjadikan Andhika seperti sekarang itu kayak kerja keras," ujar Ussy.
Baca Juga: Ussy Sulistiawaty Dinilai Terlalu Protektif pada Anak Gadisnya, Irfan Hakim: Percaya dong Sama Anak!
Ussy pun mengaku kesal jika ada pihak berkomentar miring padanya, tanpa mengetahui seperti apa perjuangan yang dilakukannya.
"Jadi kalau misalnya teman-teman, gue suka kesal kalau misalnya 'enak ya Ussy pacaran dan nikah sama laki-laki kaya, punya ini punya itu',"
"Oh my God, lo nggak tahu gimana dulunya, tapi kan gue nggak mungkin ngomong," tandas Ussy.
(*)