Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Menjalani diet memang bukanlah perkara yang mudah.
Usaha yang keras dan tekad yang gigih diperlukan untuk membuat hasilnya maksimal.
Hal itulah yang juga dipegang oleh pria 33 tahun asal Malaysia ini.
Baca Juga: 5 Minuman yang Sebaiknya Dihindari saat Ingin Turunkan Berat Badan, Salah Satunya Jus Buah!
Dengan usaha dan tekadnya itu, pria bernama lengkap Deepan Kanagendran ini berhasil menurunkan berat badan hingga 75 kilogram dalam waktu 6 bulan.
Jadi kalau dihitung rata-rata, Deep bisa menurunkan 12,5 kilogram setiap bulannya.
"Pada bulan Januari 2013 berat badanku mencapai 134 kilogram, kemudian turun menjadi 61-64 kilogram sekarang," ujarnya seperti yang dikutip dari World of Buzz.
Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, 5 Cara Sederhana Ini Efektif Turunkan Berat Badan Tanpa Harus Susah Payah
Meski berat badannya turun drastis, ia mengaku tidak memiliki treatment khusus.
Bahkan dia mengaku kalau pernah berolagraga di tempat kebugaran/gym namun hasilnya malah tidak maksimal.
"Aku pernah mendaftar ke beberapa tempat gym, tapi berakhir dengan percuma karena tempatnya jauh dan itu membuatku malas," ujarnya.
Baca Juga: Perankan Joker, Joaquin Phoenix Jadi 'Gila' Setelah Turunkan Berat Badan 23 Kilogram
Alhasil, ia memutuskan untuk berolahraga sendiri di rumah menggunakan barbel 10 kilogram.
Dengan begitu, tidak ada alasan lagi baginya untuk malas berolahraga.
"Aku memutuskan untuk olahraga sendiri di rumah. Meski hanya menggunakan barbel 10 kilogram namun hasilnya lebih memuaskan," ujarnya.
Baca Juga: Terobsesi Turunkan Berat Badan, Gadis ini Memasukkan Pipa Plastik ke dalam Mulutnya
Ia pun kemudian menambah dengan latihan kecil seperti push up, sit up, dan jumping jack.
"Aku pun melanjutkan dengan sit up, push up, dan jumping jack,"tambahnya.
Selain itu, Deep menambahkan, olahraga sendiri di rumah juga lebih rileks dan menyenangkan.
Baca Juga: Makan 6 Kali Sehari Jadi Diet Unik yang Ampuh Turunkan Berat Badan, Begini Triknya!
Ia bisa melihat tutorial olahraga di Youtube sambil mendengarkan musik favorit.
"Aku selalu mengikuti video tutorial di Youtube untuk menambah teknik olahraga baru,"
"Namun terkadang kalau sedang sedikit malas, aku lebih suka mendengarkan musik favorit untuk menemaniku olahraga," ugkapnya.
Baca Juga: Mau Turunkan Berat Badan Tanpa Diet dan Olahraga? Kenali Segera Trik Pernapasan Orang Jepang Ini
Sebagai usaha lain, Deep juga mengimbanginya dengan pola makan yang sehat.
"Banyak makan di siang hari dan kurangi makan di malam hari adalah cara yang bagus. Namun tetap yang paling utama adalah konsisrten berolahraga itu sendiri," kata Deep.
(*)