Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus
Grid.ID - Tessa Kaunang melalui pengacaranya Apolos Draja Bonga menyesalkan kedatangan Sandy Tumiwa kerumah Tessa Kaunang beberapa waktu lalu.
"Ada orang datang ke rumah ribut-ribut, tidak tahu masalah, kan bahaya ini," ujar Apolo saat menemani Tessa Kaunang menghadiri sebuah acara di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (8/2/2018).
Pasalnya kedatangan Sandy Tumiwa itu justru membuat keributan yang dikhawatirkan berpengaruh terhadap perkembangan kedua anaknya.
"Ketakutan anak ini, dan dalam pertumbuhannya akan tidak bagus dalam perkembangannya," ujarnya lagi.
Ia kemudian menyarankan kepada Sandy Tumiwa, jika benar-benar peduli dengan anak, sebaiknya memberikan nafkah.
"Kalau concern terhadap anak, ya sudah kasih nafkah dong, jangan ngomong-ngomong saja," tambah Apolo.
(BACA: Pacarnya Akan Dilaporkan Polisi, Ini yang Akan Tessa Kaunang Lakukan!)
Ia pun menanggapi statment Sandy Tumiwa yang mengatakan agar Tessa Kaunang tidak melulu meributkan masalah finansial saja.
Namun tetap saja, Apolo menyayangkan kejadian tersebut.
"Kalau misalnya dia concern pada masalah anak-anak, harusnya tidak membawa orang banyak seperti ini, padahal tidak ada alasan hukum juga dia ke sana. Orang sudah cerai. Apa kepentingan dia ke situ," ceritanya lagi.
"Itu bapak yang baik, sementara dalam satu sisi ngomong kepentingan anak, tetap memberikan akibat buruk bagi kepentingan anak," tambahnya.
(BACA: Suami Idaman Tessa Kaunang, Intinya Jangan Cari Sensasi!)
Seperti diberitakan oleh Grid.ID sebelumnya, Sandy Tumiwa mendatangi rumah Tessa Kaunang bersama dengan Ketua RT, keamanan setempat, dan pihak kepolisian, Sabtu (27/1/2018) lalu.
Dirinya datang bermaksud untuk mencari bukti atas laporan warga, bahwa ada seorang pria yang menginap di rumah Tessa Kaunang. (*)