Find Us On Social Media :

Bosan Kuliah dan Berhenti Saat Kerjakan Skripsi, Renold Kini Sukses Jadi Peternak Babi dengan Omzet Miliaran Rupiah!

By Siti Maesaroh, Kamis, 19 September 2019 | 15:28 WIB

Renold pilih berternak babi usai bosan kuliah

Baca Juga: Dituding Keasyikan Jalan-jalan di Luar Negeri Sampai Lupakan Pendidikan, Aurel Hermansyah Berikan Jawaban Menohok: Kuliah, Bu!

Karena merasa bosan ia pun memilih untuk kembali ke kampung halamannya.

"Pada bulan November 2014, saya memutuskan berhenti kuliah. Skripsi saya lepas, saya pulang ke Maumere, alasannya saya bosan kuliah itu aja," beber Renold dikutip dari Kompas.

Usai kepulangannya, Renold memutuskan untuk beternak babi agar tidak menganggur.

Baca Juga: Mengenal Sosok Marini Putri Ayu, Cucu BJ Habibie yang Buka Kelas Memasak dengan Tarif 500 Ribu untuk Biayai Kuliahnya Sendiri

Awalnya memang tak mudah dan penuh lika-liku, Renold bahkan tak tahu apa-apa perihal cara beternak babi.

Bermodalkan uang yang tak banyak, ia nekat berangkat ke Bali dan Kupang untuk menimba ilmu beternak babi.

"Selama ini di 2 tempat ini saya belajar vaksi, kebiri, dan takaran obat untuk babi. Selebihnya saya lihat-lihat saja cara merawat babi di kandang," kata Renold.