Find Us On Social Media :

Cara Ampuh Hindari Diabetes, Ternyata Gampang Banget!

By Justina Nur Landhiani, Minggu, 11 Februari 2018 | 13:16 WIB

DIet dapat mengatasi diabetes

Laporan Wartawan Grid.ID, Justina Nur Landhiani

Grid.ID - Kata diabetes rupanya telah menjadi suatu kata yang sering kita dengar sehari-hari.

Kita juga sering menjumpai beberapa orang menderita penyakit diabetes, hingga kakinya harus diamputasi, dan ada yang sampai tidak bisa melihat.

Sungguh menakutkan ya.

(BACA : Perketat Persaingan, Snapchat Tambahkan Fitur "Live" Untuk Abadikan Momen Berhargamu )

Namun, karena saking seringnya banyak orang yang terkena penyakit ini, kita jadi tidak punya pikiran untuk menghindarinya.

Padahal masih ada cara untuk menghindarinya loh.

Yuk simak cara menghindari diabetes, yang telah dilansir Grid.ID dari laman Boldsky.

1. Menjaga angka BMI

BMI atau body mass index, harus selalu kamu jaga.

Kamu harus menjaga BMI yang sehat, karena  hal ini merupakan cara yang paling baik untuk mencegah dan menghindari beberapa jenis penyakit, termasuk diabetes.

Memiliki BMI  yang normal, dapat mengurangi risiko terkena diabetes sampai 70%.