Pasalnya, ia menangis meminta anaknya pulang dan belajar di rumah, bukannya berdemo di Gedung DPR MPR.
“Kamu anak sekolah. Belajar itu tugas kalian, nak. Pulang.”
“Kalau kalian dengar, tolong pulang. Orang tua kalian menunggu di rumah.
“Tolong kalau kamu punya hati. Kalau kamu manusia. Kamu pelajar nak,” ucap ibu tersebut sembari menangis tersedu-sedu.
Sontak saja, cuplikan video tersebut menjadi viral di media sosial meski baru sehari diunggah.
Hingga berita ini ditulis, video tersebut telah ditonton lebih dari 104 ribu kali dan mendapat 2.003 komentar.
Tak sedikit netizen di Instagram yang melayangkan komentar atas aksi ibu tersebut di tengah-tengah aksi demo.
"Yaudah bu kalau anaknya gamau ikutan sampein aja aspirasi anaknya ke anggota DPRnya," tulis @aldii30.
"Biarkan bu, mereka punya hak untuk bersuara. Bisa aja ni," tulis @redon_noise.
"Kalo kamu punya hati, kalo kamu manusia -> untuk DPR awkokwokwo," tulis @rdhwnzm7. (*)