Belakangan, nama Ananda Badudu menjadi sorotan publik.
Namaya kembali wara-wiri di media karena dia berinisiatif melakukan penggalangan dana untuk mahasiswa yang berunjukrasa di depan gedung DPR/MPR RI pada tanggal 23-24 September 2019.
Sebelumnya, lewat situs kitabisa.com, Ananda Badudu menginisiasi sebuah penggalangan dana, yang akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan logistik dan medis aksi mahasiswa di lapangan.
Lewat inisiasinya itu, Ananda Badudu berhasil mengumpulkan dana ratusan juta Rupiah yang akan dia salurkan kepada mahasiswa.
Saat itu saja, Selasa (24/9/2019) pada pukul 14.00 WIB, donasi yang dikumpulkan telah mencapai Rp 157.491.520 dan jumlahnya terus bertambah.
Padahal, di laman tersebut disebutkan jika target awal penggalangan dana hanya sebesar Rp 50 juta saja.
Baca Juga: Jadi Pengumpul Dana Aksi Mahasiswa di DPR, Ternyata Ananda Badudu Cucu Orang Terpandang di Indonesia
Dari penjelasan yang ditulis Ananda dalam laman kitabisa.com, dana berjumlah fantastis itu digunakan untuk membeli segala kebutuhan mahasiswa selama aksi unjuk rasa.
“Kamu bisa berkontribusi lewat donasi dana yang akan digunakan untuk makanan, minuman, dan sound system mobile (mobil/gerobak komando)," tulisnya dalam keterangan penggalangan dana terbuka itu.
Bukan Orang Sembarangan