Hingga kini, video tersebut telah disaksikan lebih dari 1 juta oleh penguna Instagram.
Tak hanya itu, unggahan ini juga telah mendapatkan likes lebih dari 343 ribu.
Berbicara soal alasan memilih Aishwarya Rai Bachchan untuk menyulihsuarakan Maleficent versi Hindi, Kepala Disney India Bikram Duggal mengatakan karakter sang aktris cocok karakter tersebut.
"Melihat bagaimana Angelina Jolie cocok dengan peran Maleficent, sulit untuk membayangkan ada orang lain yang memerankan karakter itu selain Aishwarya Rai Bachchan untuk audiens lokal kami."
"Kami ingin menghidupkan karakternya dalam bahasa Hindi dan merasakan kepribadian Aishwarya, yang dipenuhi dengan keanggunan dan ketenangan, akan menjadi perpaduan yang sempurna," katanya dikutip dari NDTV, Jumat (4/10/2019).
Baca Juga: Tak Terima Bajunya Diolok-olok Nikita Mirzani dan Hotman Paris, Farhat Abbas Buat Laporan ke Polisi
Maleficent: Mistress Of Evil sendiri merupakan sekuel dari Maleficent yang dirilis pada 2014.
Selain Angelina Jolie, film Disney ini juga akan dibintangi oleh Sam Riley, Elle Fanning, Imelda Staunton, Juno Temple dan masih banyak lagi.
Maleficent: Mistress Of Evil akan tayang di India pada 18 Oktober.
Baca Juga: Akui Putus dan Kini Berteman Baik, Prilly Latuconsina Tetap Jalin Komunikasi dengan Maxime Bouttier
Sementara di Indonesia akan ditayangkan lebih awal yakni 16 Oktober. (*)