Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi
Grid.ID - Memotong, mengiris, dan mencincang adalah salah satu aktivitas yang sering dilakukan saat sedang memasak.
Memotong, mengiris, dan mencincang bukan cuma karena ingin mendapatkan bentuk sayur, buah, atau bumbu sesuai dengan yang diinginkan loh!
Terkadang tujuannya adalah untuk semakin menguatkan rasa sayuran atau bumbu tertentu saat dimasak nantinya.
Misalnya saat kita mencincang bawang putih.
Proses memotong, mengiris, dan mencincang ini ternyata juga berpengaruh pada kandungan gizi dan nutrisi sayuran!
(BACA : Yuk Buat Scrub Wajah dari Teh Hijau Agar Kulit Semakin Halus!)
Merangkum dari laman NDTV Food, memotong, mengiris, dan mencincang sayur, buah, serta bumbu dapat mempengaruhi nilai gizi dan nutrisinya kalau dilakukan dengan cara yang salah.
Menurut sebuah penelitian yang dirilis di International Journal of Food & Science, memotong, mengiris, dan mencincang menggunakan pisau yang tumpul bisa merusak kandungan gizi serta nutrisi sayur, buah, dan bumbu.
Dampak ini paling banyak berpengaruh pada kandungan potassium dan kalsium.
Sementara memotong, mengiris, dan mencincang menggunakan pisau yang tajam bisa mengurangi resiko pertumbuhan bakteri dan berpengaruh juga terhadap tekstur makanan.
(BACA : Ini Dia Cara Hilangkan Tampilan Mata Bengkak Setelah Menangis Tanpa Polesan Makeup!)