"Saya bahagia Betrand jatuh ke tangan orang yang begitu sangat mencintai Betrand, yang sangat menyayangi betrand,"
"Saya hanya berharap Betrand bisa dididik sesuai dengan iman, sesuai dengan agama,"
"Dan Betrand bisa sukses ke depan, sekolahnya sukses, kariernya sukses," ungkap Karolina.
Sebelum menjalani prosesi adat, menurut Ferdinandus, kehadiran Ruben dan Sarwendah telah diterima dan disambut baik oleh roh arwah leluhur keluarga Peto.
"Prosesi adat yang kita jalankan tadi, mulai dari ritus adat sampai proses penyembelihan ayam, untuk melihat bagaimana hasil dari permintaan kami kepada roh orang meninggal diterima atau tidak," ungkap Ferdinan.
"Dan kalau melihat dari hasil prosesi adat yang tadi dijalankan, hasilnya baik," imbuhnya.
(*)