Find Us On Social Media :

Ibunya Resmi Jadi Anggota DPR, Inilah Sosok Putra Sulung Arzeti Bilbina yang Kini Masuk Sekolah Militer dan Rela Panas-panasan Demi Jadi TNI AU

By Nopsi Marga, Senin, 7 Oktober 2019 | 06:30 WIB

Sosok putra sulung Arzeti Bilbina curi perhatian

Grid.ID - Arzeti Bilbina kini tengah berbahagia.

Pada Selasa (1/10/2019), Arzeti Bilbina resmi dilantik sebagai anggota DPR RI, di Senayan.

Ini kali kedua Arzeti Bilbina terpilih sebagai anggota dewan.

Arzeti menjadi anggota dewan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk periode 2014-2019.

Melansir laman Kompas.com, Minggu (6/10/2019), Arzeti Bilbina memenangi banyak suara di daerah pemilihan (dapil) Jawa Timur 1, yang meliputi Kabupaten Sidoarjo dan Kota Surabaya.

Baca Juga: Diterpa Isu Selingkuh Sampai Pembuluh Darah Mata Pecah, Inilah Arzeti Bilbina yang Kembali Terpilih Menjadi Anggota DPR

Dibalik kegembiraannya yang bisa duduk kembali di Senayan, Arzeti harus mengikhlaskan putra sulungnya, Bagas Wicaksono Rahadi Setiawan, untuk menempuh pendidikan militer.

Arzeti pertama kali membagikan kabar putranya yang tengah menjalani pendidikan militer, di laman Instagram pribadinya.

Di foto yang diunggah oleh Arzeti, Bagas terlihat berkumpul bersama teman-temannya.

Bagas tampak gagah saat mengancingkan baju seragamnya.

Baca Juga: Sempat Digosipkan Selingkuh dan Kepergok di Hotel, Begini Kehidupan Arzeti Bilbina yang Sekarang

Putra sulung Arzeti itu rela panas-panasan demi mewujudkan cita-citanya.

Arzeti bahkan menuliskan kalimat menyentuh untuk sang putra.

"Allah akan jaga sehat dan semangat hambaNya jika kita selalu menyegerakan waktu tuk bertemu denganNya,"

"Makasih sayang tuk tanggung jawabmu. Love u much kaka @bagaswrs," tulis Arzeti di kolom caption.

Baca Juga: Dulu Sempat Kepergok di Hotel Bareng Kolonel, Begini Kesibukan Arzeti Bilbina

Arzeti membenarkan kabar anaknya yang kini tengah menempuh pendidikan militer, saat dihubungi Wartakotalive.com, pada Sabtu (6/10/2019).

“Iya itu anakku yang pertama, sekarang sekolah di SMA Taruna Nusantara, Magelang,” ungkap Arzeti, dikutip dari laman Wartakotalive.com.

Meski senang sang putra bisa menempuh pendidikan sesuai keinginannya, Arzeti mengaku masih berat melepas putra sulungnya.

Pasalnya, Arzeti akan jarang bertemu dengan sang putra.

Meski berat, Arzeti selalu mendukung kemauan Bagas untuk bersekolah di militer.

Baca Juga: Ouch! Pembuluh Darah Mata Arzeti Bilbina Pecah Mendadak, Begini Kondisinya Sekarang

“Katanya mau jadi penerbang Angkatan Udara (AU),” kata Arzeti.

Arzeti mengungkapkan bahwa sang putra terinspirasi dari kakeknya, yang juga seorang Jenderal TNI.

“Mertuaku purnawirawan Angkatan Darat (AD),” ungkap Arzeti.

Mantan model ini tak ingin memaksakan cita-cita anaknya, namun berharap Bagas bisa bermanfaat.

“Bismilah, biar bisa menjadi hambanya yang bertanggung jawab dan bermanfaat,” katanya.

Baca Juga: Facebook Dicolong Hacker, Akun Arzeti Bilbina Tiba-tiba Jual Beginian!

“Memang eyang dan adik eyangnya jenderal, tapi bismilah, ngalir aja buat anak-anakku,” imbuh Arzeti.

Arzeti bahkan sempat membagikan potret sang putra yang sedang menjalani pelatihan.

Di kolom caption, Arzeti terlihat sangat merindukan putra sulungnya.

"Ketika hatiku merindu. Allah akan jaga dirimu di setiap kesempatan,"

"Teruslah mendekat dan memohon kepada Allah, karena itulah yang bisa menyelamatkan dan membantu kita, love u @bagaswrs," tulis Arzeti.

Baca Juga: Lihat Sang Ibu Semangat Maju Jadi Anggota DPR RI, Azriel Hermansyah Beri Peringatan Tegas Kepada Krisdayanti: Mimi di DPR Hati-hati, Soalnya Bahaya!

(*)