Find Us On Social Media :

Tidak Suka dengan Wajah Tampannya, Ji Chang Wook Ungkap Alasannya!

By Mia Della Vita, Senin, 7 Oktober 2019 | 07:47 WIB

Ji Chang Wook mengaku tidak suka dengan wajah tampannya

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID- Aktor Korea Selatan Ji Chang Wook melontarkan pernyataan mengejutkan dalam episode Laborhood on Hire.

Diketahui, Ji Chang Wook adalah salah satu aktor Korea Selatan yang memiliki wajah yang rupawan.

Kendati demikian, Ji Chang Wook mengaku kurang percaya diri dengan penampilannya.

Baca Juga: Bukan Karena Sakit, Ji Chang Wook Sedih Tak Bisa Temui Fans Lantaran Kelewat Populer

Hal tersebut disampaikan Ji Chang Wook saat muncul sebagai bintang tamu dalam variety show tvN Laborhood on Hire.

Pada acara tersebut, mereka bekerja seharian di Saltern, area atau instalasi untuk membuat garam.

Selama perjalanan ke sana, Yoo Jae Suk dan Im Won Hee memuji ketampanan Ji Chang Wook.

Baca Juga: Poster Drama Melting Me Softly Dirilis, Ji Chang Wook Membeku dengan Mata Melotot

"Ketika aku pertama kali melihatnya, aku pikir dia benar-benar tampan."

"Chang Wook, semakin kamu melihatnya, dia terlihat semakin tampan."

"Aku berpikir, 'Wow, dia semakin tampan'," katanya dikutip Grid.ID dari Soompi, Minggu (6/10/2019).

Baca Juga: Won Jin Ah Dipastikan Dampingi Ji Chang Wook di Drama Baru tvN, Melting Me Softly

Yoo Jae Suk pun mengangguk setuju.

"Aku tahu maksudmu. Ada orang yang tampan, tetapi Anda cepat bosan melihat mereka," timpal Yoo Jae Suk.

Dia kemudian bercanda bertanya pada Ji Chang Wook.

Baca Juga: Kembali ke Dunia Hiburan, Ji Chang Wook Resmi Terima Proyek Drama Science Fiction dan Dipasangkan dengan Wo Jin Ah

"Chang Wook, kau tahu kau tampan, kan?" tanya Yoo Jae Suk.

Ji Chang Wook lantas menjawab dengan rendah hati.

"Jujur, aku tidak jelek, kan? Tapi sebenarnya wajahku sebenarnya bukan tipe yang ku suka," jawabnya.

Baca Juga: 8 Bulan Nikmati Makanan Siap Saji Saat Wajib Militer, Ji Chang Wook Naik Berat Badan hingga 12 Kilogram

Mendengar jawaban itu, Yoo Jae Suk sontak terkejut.

"Wajahmu bukan tipe yang kamu sukai? Chang Wook, apa artinya itu?" katanya.

Ji Chang Wook lanjut menjelaskan bahwa wajahnya memiliki kelopak mata ganda yang dalam.

Baca Juga: Konfirmasi Drama Pertamanya Setelah Keluar dari Wamil, Ji Chang Wook akan Membeku Selama 20 Tahun!

Sementara tipe wajah yang diinginkannya adalah tanpa kelopak ganda.

Sebelum sang aktor menjelaskan lebih lanjut, Yoo Jae Suk menyela dan melontarkan candaan.

"Tapi hanya karena kamu ingin wajah tanpa kelopak mata ganda tidak berarti kamu ingin wajah seperti milik aku, kan?" guyon Yoo Jae Suk.

Baca Juga: Resmi Tuntaskan Wamil, Ji Chang Wook Segera Terima Project Drama Baru!

"Ini benar-benar mengejutkan, kamu tidak senang dengan wajahmu," sambungnya.

Menanggapi perkataan Yoo Jae Suk, Ji Chang Wook mengakui bahwa ia kurang percaya diri.

"Aku pikir, aku punya kepercayaan diri yang rendah," ungkap aktor Melting Me Softly ini.

(*)