"Tadi saya ke rumah Efendi menanyakan masalah kenapa tidak dibawa ke rumah sakit, ternyata mereka sibuk," ujar Moh. Masduki dikutip dari Kompas.
Pihak desa juga akan menyiapkan kendaraan khusus untuk mengantar Efendi menjalani terapi di rumah sakit.
"Saya bilang kepada kedua orangtuanya agar jangan mikir pekerjaan terus, tetapi kondisi anaknya juga diperhatikan," imbuh Masduki.
Masduki juga memastikan biaya selama pengobatan akan digratiskan.
Hal tersebut berkat Dinas Sosial dan Kesehatan yang turut serta membantu penggunaan kartu BPJS untuk Efendi.
Tak cuma itu, Masduki juga meminta agar orangtua Efendi tak mengurung anaknya lagi di kandang.
Bahkan ayah Efendi mengatakan bahwa ada orang yang berjanji kepadanya akan membangunkan rumah yang layak untuk mereka tinggali.
"Waktu itu, orang tersebut berjanji akan datang hari Sabtu sekaligus membawa bahan-bahan bangunan dan tukang bangunan untuk membuat tempat tinggal Efendi," ujar Hamzah, dikutip dari Kompas.
Sebelumnya, melansir dari Tribun Madura Jumat (4/9/2019), rumah orangtua Efendi juga tampak tak layak.