Find Us On Social Media :

Tekstur Wajah yang Rusak Akibat Bekas Jerawat Bisa Kamu Hilangkan dengan Cara Ini

By Nailul Iffah, Rabu, 9 Oktober 2019 | 11:56 WIB

Wajah berjerawat

Grid.ID - Jerawat merupakan penyakit inflamasi kronik pada unit pilosebaceous (folikel rambut) yang memproduksi minyak.

Selain itu, juga disertai dengan kondisi komedo, papul, pustul dan nodul.

Lalu apa saja penyebab jerawat itu sendiri?

Baca Juga: Jangan Lakukan Hal Ini Pada Teman yang Sedang Berulang Tahun Bila Tak Ingin Celaka

Jerawat bisa muncul karena faktor genetik, bakteri, hormon, kurang tidur atau kurang istirahat, kosmetik dan makanan.

Saat wajah meradang akibat jerawat, tentu banyak cara untuk menyembuhkannya.

Sayangnya, bekas jerawat seperti scar atau tekstur wajah berlubang agak sulit untuk menyembuhkannya.

Hal ini membuat kamu jadi hilang percaya diri.

Tapi jangan khawatir, Erha tawarkan Agne Scar Treatment yang akan menjawab keluhanmu mengenai bekas jerawat yang bandel.

Luka bekas jerawat atau yang biasa disebut dengan bopeng adalah kondisi yang terjadi akibat kerusakan jaringan kulit.

Terdapat dua macam tipe dasar bekas jerawat, yaitu parut atrofi yang terdiri dari ice pick scar, rolling scar dan boxcar serta parut hipertrofik dan keloid.

Baca Juga: Dua Hari Sebelum Cucunya Meninggal Ibu Irish Bella Tulis Kalimat Haru, Firasat?

"Skar jerawat ini merupakan bekas luka yang terlihat di wajah akibat proses peradangan pada jerawat.

Biasanya skar jerawat berupa lekukan dangkal di kulit seperti kawah, ada yang berukuran kecil, sedang hingga cukup besar yang menyebabkan kulit tampak bolong-bolong," ungkap dr. Shinta Damayanti,SpKK saat ditemui Grid.ID.

Dokter Shinta juga menjelaskan bahwa terdapat dua perawatan pada Acne Scar Treatment yang dimiliki oleh Erha.

Yakni Acne Scar Treatment by Auto Microneedle dan Acne Scar Treatment Microneedle RF.

Auto Microneedle

Auto Microneedle adalah generasi baru dari kombinasi teknologi yang muncul dengan menggabungkan jarum-jarum halus (Auto Microneedle Therapy System) dan elekroporasi untuk memasukan serum secara efektif ke dalam lapisan kulit.

Baca Juga: Dicap Pelakor, Jennifer Dunn Mantap Berhijab Setelah Resmi Jadi Istri Faisal Harris

"Treatment ini nantinya akan merangsang produksi dari elastin dan kolagen.

Kolagen baru ini akan membuat kulit lebih halus.

Serum yang digunakan berfungsi untuk membantu merangsang produksi kolagen baru tersebut," jelas dr. Shinta.

Kelebihan dari treatment ini dibanding dengan yang lainnya adalah, Auto Microneedle lebih aman karena kerusakan epidermis jadi lebih sedikit dan lebih higienis.

Microneedle RF

Sedangkan, Microneedle RF merupakan RadioFrequency \yang telah mendapatkan sertifikasi dari US FDA.

Treatment ini menggunakan Microneedle berbalut emas murni 24K untuk menghantarkan gelombang RadioFrequency langsung kepada lapisan kulit yang paling dalam.

Sehingga perawatan dengan Microneedle RF dapat memberikan hasil klinis yang signifikan dan permanen.

Risiko masa pemulihan dan efek samping yang kecil sekali bahkan tidak ada sama sekali.

Teknologi RF ini memanaskan jaringan dengan akurat dan merata sehingga menciptakan kolagen dan elastin baru pada kulit terdalam tanpa melukai bagian kulit yang dangkal.

Kolagen dan elastin baru ini akan terbentuk secara untuh dalam waktu tiga sampai enam bulan kedepan.

Gimana tertarik untuk mencoba?