Find Us On Social Media :

Tak Hanya Bikin Ari Lasso Minta Maaf, Peserta Audisi Indonesian Idol X Ini Juga Tolak Mentah-mentah Saat Ditawari Kerja Bareng Anang Hermansyah

By Nesiana Yuko Argina, Rabu, 9 Oktober 2019 | 13:49 WIB

Tak Hanya Bikin Ari Lasso Minta Maaf, Peserta Audisi Indonesian Idol X Ini Juga Tolak Mentah-mentah Saat Ditawari Kerja Bareng Anang Hermansyah

Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina

Grid.ID - Beberapa ajang pencarian bakat biasanya memuat kisah-kisah menarik untuk dilewatkan.

Seperti ajang pencarian bakat Indonesia Idol X yang belum lama ini kembali menggelar audisi.

Lagi-lagi, para juri dibuat tertawa sekaligus gemas dengan aksi kocak salah satu peserta audisi.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Tangisan Mulan Jameela Saat Roy Kiyoshi Ungkap Sosok di Balik Cincin di Jari Manisnya, Hingga Misteri Kota yang Jadi Titik Paling Angker di Indonesia

Mengutip tayangan video di kanal YouTube Indonesia Idol, Rabu (9/10/2019), pria yang diketahui bernama Sukirat itu muncul dengan tarian Michael Jackson.

Di hadapan Ari Lasso, Maia Estianty, Judika, Bunga Citra Lestari dan Anang Hermansyah, Sukirat memamerkan beberapa lagu ciptannya.

"Anyway, bisa bikin lagu ini bikin liriknya aja atau sampai melodinya?"

"Semuanya udah ada di otakku. Tinggal siapa saja yang berminat, silahkan," jawab Sukirat mantap.

Baca Juga: Dipersunting Cucu Keluarga Cendana di Usia 16 Tahun, Artis Cantik Ini Harus Rela Tersingkir Gara-gara Kecemburuan Istri Pertama Hingga Diisukan Menikah dengan Pria Selingkuhannya

Setelah dipersilakan untuk menyanyi, dengan rasa percaya diri yang tinggi, pria 25 tahun itu memamerkan suaranya di hadapan para juri.

Ia pun menyanyikan beberapa lagu ciptaanya termasuk yang menggunakan lirik bahasa Inggris.