Find Us On Social Media :

Orang Tua Harus Baca nih, Inilah 4 Hal yang Harus Kamu Ketahui Tentang Adopsi

By Fahrisa Surya, Jumat, 16 Februari 2018 | 20:05 WIB

Inilah 4 Hal yang Harus Kamu Ketahui Tentang Adopsi | angeladoptioninc.com

Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani

Grid.ID - Jika kamu sudah lama menantikan kehadiran buah hati di tengah keluarga, mengadopsi anak adalah salah satu solusi cemerlang.

Dengan mengadopsi seorang anak, kamu akan menemukan pengalaman yang indah sekaligus mengubah hidupmu.

Sebelum memutuskan untuk mengadopsi anak, ada beberapa hal yang harus kamu ketahui terlebih dahulu.

Dilansir Grid.ID dari laman parents, inilah beberapa hal yang harus kamu ketahui sebelum mengadopsi seorang anak.

(BACA: Punya Anak dengan ADHD? Coba Ajak Si Kecil Lakukan 3 Aktivitas Ini )

1. Mungkin kamu perlu mengikuti baby class

Sebagian besar wanita akan belajar tentang perawatan dan parenting setelah melahirkan dengan sendirinya.

Jika kamu mengadopsi seorang bayi, maka kamu tidak memiliki pilihan ini.

Untungnya di era millennials ini sudah ada beberapa rumah sakit yang menawarkan kelas perawatan ataupun pengasuhan bayi kepada ibu dan ayah angkat.

Tanyakan kepada pihak rumah sakit terdekat untuk mendapatkan informasi sebanyak mungkin.

(BACA: Anak dengan Disabilitas Juga Berhak Bermain, Inilah 3 Jenis Permainan yang Cocok Untuk Penderita ADHD)

2. Kamu mungkin tidak bisa menyusui

Di zaman millennials ini, mungkin ada beberapa ibu angkat yang bisa menyusui bayinya dengan merangsang payudara mereka untuk menghasilkan susu.

Namun, tidak semua ibu angkat bisa melakukan hal ini.

Namun, jika keinginanmu untuk dapat menyusui sangatlah besar maka persiapkan ini sejak jauh-jauh hari.

Hubungi konsultan laktasi pada rumah sakit terdekat.

3. Kelak, mungkin kamu akan mendapatkan banyak pertanyaan pribadi

Keputusan ini mungkin akan mendatangkan banyak pertanyaan untuk kamu.

Baik dari kerabat, teman atau bahkan saudara sekalipun.

Terutama, jika kamu dan si kecil memiliki perbedaan yang sangat signifikan.

(BACA: Begini Cara Pesepak Bola Cristiano Ronaldo Suarakan Rasa Sayang pada Anak-anaknya, Suami Idaman Banget!)

Ada beberapa pertanyaan yang mungkin bermaksud baik.

Tapi tak jarang, kamu juga akan mendapat pertanyaan yang cukup menyakitkan.

4. Album foto bayimu mungkin tidak dimulai sejak ia lahir

Jika kamu melahirkan, mungkin kamu akan memiliki kenang-kenangan berupa foto ketika pertama kali ia dilahirkan ke dunia.

Sedangkan jika kamu mengadopsi seorang anak, foto pertamamu adalah ketika dia pertama kali tiba di rumahmu dalam usia yang bisa jadi sudah cukup besar. (*)