Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Grid.ID - Memasuki usia 6 bulan, akan tiba pada si kecil mulai belajar makan.
Tak hanya ASI, si kecil akan mulai merasakan beberapa varian rasa makanan.
Pilihlah menu-menu makanan yang sehat dan pasti lembut agar mudah dicerna oleh si kecil.
Melansir dari laman parents, Broccoli, Cheese and Potato Nuggets ini sangat cocok untuk buah hati mu yang baru belajar makan.
Simak resepnya di sini yuk.
(BACA: Tak Hanya Angelina Jolie, 4 Selebriti Ini Ternyata Lakukan Adopsi Anak, Simak Kisahnya di Sini yuk)
Bahan:
1 1/2 cangkir pure kentang
1/3 cangkir pure brokoli
1/2 cangkir keju cheddar parut
1 butir telur berukuran besar
1 cangkir + 3 sdm tepung roti, bagi menjadi dua bagian
(BACA: Orang Tua Harus Baca nih, Inilah 4 Hal yang Harus Kamu Ketahui Tentang Adopsi)
1/2 sdt garam
1/4 sdt bawang putih bubuk
2 sdm minyak sayur
Cara membuat:
1. Campurkan pure kentang, brokoli, keju, telur, 3 sdm tepung roti, garam dan bawang putih bubuk ke dalam mangkuk besar, aduk hingga semua bahan tercampur rata.
(BACA: Punya Anak dengan ADHD? Coba Ajak Si Kecil Lakukan 3 Aktivitas Ini )
2. Sisihkan sisa tepung roti di dalam piring.
3. Ambil satu sendok adonan, bulatkan seperti bola, lalu pipihkan membentuk nugget, celupkan nugget di dalam tepung roti.
4. Panaskan 1 sdm minyak dalam wajan anti lengket dengan api sedang, masukkan adonan nugget, masak sampai berubah warna keemasan (sekitar 3-4 menit), angkat dan sisihkan.
5. Ulangi sampai adonan habis.
Broccoli, Cheese and Potato Nugget pun siap dinikmati si kecil.
Selamat mencoba di rumah, moms! (*)