Find Us On Social Media :

Rumah Mewah Berlapis Emas Roro Fitria Ternyata Bertetangga dengan Kandang Ayam dan Gubuk Kosong

By Lalu Hendri Bagus Setiawan, Sabtu, 17 Februari 2018 | 14:34 WIB

Roro Fitria dan rumahnya yang berlapis emas

Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus

Grid.IDRoro Fitria sempat mengaku jumlah kekayaannya mencapai angka 750 miliar.

Pengakuannya itu dia sampaikan dalam sebuah acara talkshow bersama Hotman Paris.

"Aset yang nggak bergerak, deposito berjangka, paling-paling cuma 750 miliar," ucap Roro Fitria.

(BACA: Wow, Makin Populer di Amerika, Billboard Bikin Kanal Khusus Untuk BTS!)

Bisa dibilang asetnya itu termasuk kediaman Roro Fitria yang terletak di Pattio Residences, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Rumah Roro Fitria berlapiskan emas dan memiliki gaya klasik yang khas.

Disebutkan juga bahwa rumah mewahnya ditaksir sekitar Rp. 12 miliar.

(BACA: Tiba di Rumah Sudah Banyak Polisi, Ini yang Dilakukan Elvy Sukaesih Saat Anaknya Ditangkap Polisi Karena Narkoba)

Selama ini, Roro Fitria memang hanya memamerkan rumahnya itu melalui sorotan kamera infotaiment dan juga instagram pribadinya.

Secara eksklusif Grid.ID pun mencoba menelusuri langsung lokasi kediaman Roro Fitria itu.

Siapa yang menyangka, rumah yang digadang-gadang berlapis emas itu ternyata bersebelahan dengan kandang ayam.