Find Us On Social Media :

Bandingkan Kesabaran Nagita Slavina dengan Wanita Lain, Raffi Ahmad Bangga: Dia Pinter, Dia Tahu Etika

By Asri Sulistyowati, Jumat, 11 Oktober 2019 | 09:00 WIB

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati

Grid.ID - Selama ini, aktris Nagita Slavina dilihat publik sebagai istri idaman.

Bagaimana tidak, Nagita Slavina selama ini dikenal sebagai wanita yang cantik, pintar dan memiliki kesabaran luar biasa.

Sejak dinikahi Raffi Ahmad pada 17 Oktober 2014 lalu, berbagai gosip menerpa kehidupan rumah tangga Nagita Slavina.

Baca Juga: Tak Terima Bosnya Dituding Matre hingga Berujung Blokir WhatsApp, Asisten Raffi Ahmad Marah pada Laudya Cynthia Bella: Bos Aku Tau Kali, Mana yang Harus Diduitin Mana yang Enggak!

Mulai dari isu kehadiran orang ketiga, hingga yang terbaru yakni sikap Raffi Ahmad yang dinilai genit ke sejumlah wanita.

Meski begitu, Gigi, sapaan akrab Nagita Slavina, terlihat begitu tenang dalam menghadapi rumor miring kehidupan rumah tangganya.

Hal itulah yang menarik bagi netizen untuk meminta tips sabar kepada Gigi.

Baca Juga: Sekian Lama Bungkam, Raffi Ahmad Beberkan Kebenaran di Balik Pernikahan Mewahnya yang Dikabarkan Hasil Endorsement

Dilansir Grid.ID dari tayangan YouTubeRans Entertainment yang dipublikasi Kamis (10/10/2019), Raffi juga menanyakan perihal kesabaran Gigi.

"Sebenarnya kamu sesabar itu atau enggak?" tanya Raffi.

"Enggak, jujur enggak," tegas Gigi.

Bagi Gigi, kesabaran itu tergantung dari sikap yang ditunjukkan masing-masing orang.

Baca Juga: Jadi Ratu Endorse Sejak Zaman Twitter Melejit, Tyas Mirasih Bikin Raffi Ahmad Tercengang Saat Ungkap Nilai Endorsement Terbesarnya

"Sabar itu tergantung sikap orang masing-masing, karena kebetulan aku orangnya cuek dan bukan nggak peduli tapi maksudnya menghadapi apa-apa itu kayak yaudah aja, gitu," jelas Gigi.

"Jadi itu balik lagi ke pribadi masing-masing orangnya. Kalau menurut kamu aku orangnya sabar?" imbuh Gigi yang dilanjutkan tanya pada Raffi.

Di mata aktor asal Bandung Jawa Barat itu, Gigi merupakan sosok pribadi yang mampu menjaga emosinya ketika di depan TV.

Baca Juga: Jumlah Saldo Tabungannya Dibocorkan Raffi Ahmad, Ruben Onsu Ngeles: Itu Uang Tepung Sama Ayam!

"Sabar, tapi nggak juga kamu nggak sesabar itu, tapi kamu bagus imagenya di depan TV. Kamu nggak pernah marah-marah," jawab Raffi.

"Ya ngapain marah-marah di depan TV ya nggak perlu. Masak kita berentem orang lain perlu tahu," timpal Gigi.

Meski Gigi sosok manusia biasa bukan bidadari ataupun malaikat, namun sang istri mampu menempatkan diri dan amarahnya.

Baca Juga: Nomor Raffi Ahmad Diblokir Laudya Cynthia Bella karena Lakukan Hal Ini Secara Live

"Bagus, tapi Gigi juga sering berentem sama aku. Nagita kan juga seorang manusia biasa, bukan seperti bidadari atau malaikat,"

Dia terkadang juga marah, pernah protes, tapi dia tahu cara menempatkan dirinya dan perkataannya baik di depan media yang memang bisa dipublish ke banyak orang banyak, atau yang memang cuma dikonsumsi untuk kita berdua pembahasannya," papar Raffi.

Ayah dari Rafathar itu juga memuji Gigi sebagai sosok yang pintar dan tahu etika.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Ditelpon Raffi Ahmad, Laudya Cynthia Bella Marah Besar Sampai Blokir Nomornya Hingga Denny Darko Ramal Badai Besar di Hidup Mulan Jameela

"Dia pinter, jadi dia tahu etika," puji Raffi pada Gigi.

"Kan ada orang yang memang di depan ngomongnya bagaimana gitu nggak memikirkan banyak orang, ada," imbuh Raffi.

Penyataan ini menimbulkan rasa senang di hati wanita berusia 31 tahun itu.

Baca Juga: Tuding Raffi Ahmad Matre Sampai Berujung Blokir WhatsApp sang Mantan Pacar, Laudya Cynthia Bella Kini Unggah Sabda Nabi Soal Harta, Sindir Halus Suami Nagita Slavina?

"Kok tumben kamu puji-puji aku sih?" tanya Gigi seraya tersenyum pada sang suami.

"Ya memang benar," jawab singkat Raffi.

"Makasih ya," ucap Gigi.

Raffi lantas mencium pipi istrinya, dan tak peduli jika dirinya disebut pencitraan.

Baca Juga: Bikin Laudya Cynthia Bella Marah Besar Hingga Nomornya Diblok, Raffi Ahmad Beri Tanggapan Santai: Gue Nggak Ngapa-ngapain, Kenapa Harus Minta Maaf?

 (*)