Deepika juga memuji kecerdasan Ranveer yang jarang diketahui oleh banyak orang.
"Ada sisi yang sangat tenang, rentan, dan cerdas yang menurut aku, orang tidak terlalu sering melihat."
"Dia sangat ekspresif, banyak sutradara dapat melihat sisi dia juga," kata aktris Padmaavat ini.
Hubungan asmara Deepika dan Ranveer Singh sendiri sudah terjalin selama bertahun-tahun.
Baca Juga: Kelewat Mirip, 5 Pasang Kakak Adik Seleb Ini Dikira Kembar Identik!
Mereka pacaran selama 6 tahun, sebelum akhirnya memutuskan menikah pada 2018.
Pasangan aktor-aktris Bollywood menggelar penikahan secara tertutup di Danau Como, Italia.
Pernikahan mereka kemudian diiikuti oleh tiga resepsi besar yang dihadiri oleh beberapa tokoh India paling terkenal.
Setelah menikah, Deepika dan Ranveer dipersatukan di layar lebar untuk pertama kali sebagai pasangan.
Mereka akan membintangi film bersama yang berjudul '83.
Film tersebut akan menuturkan kisah tentang kemenangan tim kriket India di ajang World Cup pada 1983.
Jika tidak ada halangan, film ini akan tayang pada 10 April 2010. (*)