Find Us On Social Media :

Girls Squad Ingin Bersatu dengan Hotman Paris Untuk Lakukan Hal Ini

By Widyastuti, Sabtu, 17 Februari 2018 | 22:55 WIB

Chacha Frerderica Bersama Hotman Paris di Kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (17/2/2018) | Sarah Nurhayati/Grid.ID

Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati

Grid.ID - Chacha Frederica diundang pengacara kondang Hotman Paris untuk berdiskusi dan ngopi bareng di kedai Kopi Jhony.

Pertemuan tersebut tampaknya tidak disia-siakan oleh salah satu anggota geng Girls Squad ini.

Chacha Frederica juga mengungkapkan niatnya untuk ikut bekerja sama dengan Hotman mengenai upaya penegakkan hukum di Indonesia, terutama perempuan.

"Jadi temen-temen tungguin kita Girls Squad kerjasama sama bang Hotman sama-sama mengedukasi perempuan, anak-anak muda, anak-anak remaja untuk mengerti hukum dan bisa menegakkan keadilan," tutur Chacha Frederica dalam pertemuannya dengan Hotman Paris di Kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (17/2/2018).

(BACA: Cie! Chacha Frederica Dikasih Topi dan Dirayu Sama Hotman Paris nih)

Kesempatan ini digunakan Chacha untuk terus belajar mengenai hukum, menurutnya pembekalan ilmu hukum itu penting bagi para perempuan Indonesia.

"Kemarin aku memang sempat ngobrol sama bang Hotman 'bang mau dong bang, ajarin kita supaya kita melek hukum'," ungkap Chacha.

Perempuan berusia 28 tahun ini mengaku jika belajar hukum secara langsung dirinya merasa hukum adalah sesuatu yang kurang menyenangkan untuk dipelajari.

"Soalnya kalau kita belajar hukum kan kayaknya itu suatu hal yang kayak 'aduh nggak fun, kayanya serius banget sih, susah banget' gitu,"

(BACA: Sederhana Banget! Blusukan di Sawah, Sarwendah dan Thalia Cari Binatang Ini )

Jadi Chacha Frederica lebih memilih untuk ngobrol sambil ngopi dan belajar mengenai hukum lebih jauh di kedai Kopi Jhony ini, tempat Hotman Paris biasa melakukan konsultasi hukum.

"Kebetulan Alhamdulillah kita diterima oleh masyarakat, dicintai dan banyak pengikutnya, banyak followersnya gitu, jadi 'bang boleh nggak kita belajar hukum terus kita bikin perempuan-perempuan di  Indonesia itu lebih melek hukum lagi' gitu," tandas Chacha. (*)