Find Us On Social Media :

Lebih Beruntung dari Irish Bella, Marissa Nasution Ceritakan Perjuangannya Hadapi TTTS hingga Salah Satu Bayi Kembarnya Bisa Selamat

By Asri Sulistyowati, Minggu, 13 Oktober 2019 | 10:19 WIB

Kolase keluarga Marissa Nasution (kiri) dan Irish Bella (kanan)

Baca Juga: Twin-to-Twin Transfusion Syndrome Jadi Penyebab Kematian Anak Kembar Irish Bella, 2 Minggu Sebelumnya sang Artis Ternyata Pernah Alami Gejala TTTS !

Saat didiagnosa mengidap TTTS, presenter berusia 33 tahun itu mengaku sempat kaget, dan sang suami pun langsung mencari tahu detail tentang kelainan kondisi kehamilan istrinya.

"Kita waktu pertama kali dengar TTTS langsung research semuanya. Suami research semuanya, dan inget kalau salah satu temannya di Singapura juga mengalami hal yang sama beberapa tahun," ujar Marissa.

Setelah divonis dokter mengidap TTTS, ia pun direkomendasikan untuk berobat ke Australia.

Baca Juga: Miliki Anak Bule, Marissa Nasution Ajarkan 3 Bahasa Sekaligus!

"Itu sangat jauh dan kita langsung memikirkan biayanya juga. Untungnya suami masih ingat ada satu teman yang mengalami hal yang sama,"

"Dia langsung email ke mereka dan mereka menyarankan satu dokter di Singapura. Kita langsung email ke dokternya, dan dokternya bilang 'okay datang, dan kita akan cek'," papar Marissa.

Akhirnya Marissa dan sang suami mengunjungi dokter yang berada di rumah sakit KK Women's and Children, Singapura.

Baca Juga: Miliki Mata Indah, Anak Marissa Nasution Disebut Pakai Lensa Kontak

Setibanya di sana, pemeran film Get Married 2 itu pun langsung ditangani oleh banyak dokter dari berbagai macam spesialis.

Hal ini lantaran penyakit TTTS sangat jarang terjadi pada ibu hamil.

Sehingga, banyak dokter dan praktisi medis yang ingin belajar mengenai kasus TTTS yang dialaminya.