Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Aksi 'nyeleneh' dilakukan kakek 61 tahun asal Jepang bernama Akio Hatori.
Hatori yang kesal karena sedel sepedanya pernah dicuri orang, sekarang 'balas dendam' dengan mencuri sadel sepeda milik orang lain.
Aksinya ini terbongkar setelah seorang warga yang sadel sepedanya dicuri Hatori melapor ke polisi.
Dalam rekaman CCTV di lokasi kejadian, terlihat pada 29 Agustus 2019 lalu Hatori mengambil dan memasukkan sadel orang lain ke keranjangnya, lalu pergi.
Menanggapi laporan ini, polisi setempat pun langsung menggeledah dan mengamankan Hatori.
Tak hanya itu, polisi bahkan mendapati ada 159 sadel sepeda lain di rumahnya!
Hal ini pun membuat polisi kaget.
Seperti dilansir dari Oddity Central, Hatori mengaku melakukan hal ini untuk balas dendam karena sadel sepedanya pernah dicuri pada musim panas 2018.
Jadi alih-alih melaporkan dan mencari tahu siapa pelaku yang mencuri sadel sepedanya, ia justru memilih untuk melakukan hal yang sama.
Baca Juga: Betrand Peto Resmi Jadi Putra Ruben Onsu, Nikita Mirzani: Susah loh Angkat Anak Itu, Gak Gampang!
Ia berdalih aksinya ini untuk membuat orang lain simpati dengan merasakan hal yang sama.
"Saya terpaksa membeli sadel sepeda lagi setelah milik saya dicuri. Jadi, saya ingin membalas dendam,"
"Saya ingin supaya orang lain merasakan hal yang sama," kata Hatori.
Setelah melakukan investigasi, polisi berhasil mengetahui modus yang dipakai Hatori dalam mencuri sedel selalu sama.
Hatori selalu mengambil sadel korbannya dan memasukkannya ke keranjang, lalu mengayuh sepedanya pergi.
Hingga berita ini diturunkan, tanggal persidangan Hatori masih belum ditetapkan.
(*)