Find Us On Social Media :

Berjalan Sendirian, Bocah 12 Tahun Dirampok, Ponsel Miliknya Raib

By Nindya Galuh Aprillia, Selasa, 20 Februari 2018 | 22:30 WIB

Seorang bocah berusia 12 tahun di Inggris menjadi korban perampokan

Laporan Wartawan Grid.ID, Seto Ajinugroho

Grid.ID - Sebuah rekaman CCTV menunjukkan keadaan jalan Cambridge Street, Derby, Inggris.

Hingga sebuah kejadian kriminal terekam kamera itu.

Dilansir reporter Grid.ID dari artikel yang ditayangkan Metro.co.uk pada Senin (20/2/18), kejadian kriminal yang terekam adalah perampokan.

Korbannya seorang gadis cilik yang masih berusia 12 tahun.

( BACA JUGA: Ngeri, Para Tentara Ini Disuruh Minum Darah Ular, Ternyata Inilah Alasannya )

Awalnya seorang pria berjalan di depan gadis itu.

Sesaat kemudian ia berbalik arah dan mulai menyerang si gadis.

Pria itu rupanya ingin merampok barang berharga gadis itu.

Namun sang gadis melawan si perampok dengan gigih.

( BACA JUGA: Tidak Mendapat Izin Medis dari Israel, 54 Orang Palestina Mati )

Ia sampai harus terjungkal ke tanah mempertahankan barang berharganya.