Find Us On Social Media :

setelah Perseturuan Panjang, Salmafina dan Taqy Malik Akhirnya Resmi Bercerai

By Winda Lola Pramuditta, Rabu, 21 Februari 2018 | 20:43 WIB

Salma Fina Sunan dan Taqy Malik

Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Lola Pramuditta

Grid.ID – Pernikahan Salmafina Sunan dengan Taqy Malik resmi berakhir.

Pernikahan mereka diputus Pengadilan Agama Jakarta Barat hari ini, Kamis (21/2/2018).

Kabar tersebut telah dibagikan oleh Salmafina melalui unggahan instagram story-nya.

“Alhamdulillah ya Allah Hari ini sudah resmi putus Gugatanku di kabulkan hanya tinggal menunggu akta.”

“Terimakasih semua atas dukungan dan doanya selama ini. Couldn’t be more happier than today,” tulis akun salmafinasunan pada Kamis (21/2/2018).

(BACA: Disebut Pakai Jas Hujan, Ternyata Segini Harga Dress yang Dipakai Nindy Ayunda)

Pernikahan Salmafina dengan Taqy Malik mulai menyita perhatian publik lantaran usia keduanya yang terbilang muda. Salmafina berusia 18 tahun dan Taqy Malik 22 tahun.

Mereka menikah pada September 2017. Kemudian keretakannya mulai nampak lantaran Salmafina kerap mengumbar masalah rumah tangganya di sosial media.

(BACA: Jadi Mahasiswa Rajin Selama Empat Tahun, Park Bo Gum Akhirnya Lulus!)

Sebelum diputus pengadilan, rumah tangga Salmafina dengan Taqy Malik terlebih dulu melewati perseturuan panas.

Salmafina mengaku telah ditalak Taqy Malik melalui sambungan telepon. Pada Desember 2017, akhirnya Salmafina mendaftarkan gugatan cerainya di Pengadilan Agama Jakarta Barat.

Keduanya telah sepakat memilih jalan perceraian, tapi prosesnya ternyata harus melewati sederet perseturuan pelik.

(BACA: Terungkap Lagi, Teganya Suami Jual Istri 'Full Service' Dengan Tarif Hingga Rp 5 Juta, Anaknya Pun Diajak)

Ayahanda Salmafina, Sunan Kalijaga sempat tak terima lantaran pihak Taqy Malik juga ikut mendaftarkan perceraian.

Alhasil, Sunan Kalijaga dengan kuasa hukum Taqy Malik, Ilal Ferhard terlibat perselisihan panjang. Bahkan hingga kini keduanya masih saling lempar sindiran di sosial media.

Tak hanya itu, Taqy Malik yang masih berkuliah di Mesir juga membuat proses sidang cerai terkesan molor.

Taqy Malik mengaku tak bisa izin dari perkuliahannya. Sementara itu, beberapakali sidang cerai harus ditunda lantaran ada beberapa berkas yang disebut belum lengkap.

(*)