Grid.ID - Mahfud MD telah resmi menggantikan Wiranto menjadi Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) pada Rabu (23/10/2019)
Mahfud MD menjabat sebagai Menko Polhukam dalam Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024 setelah ditunjuk oleh Presiden RI Joko Widodo.
Mengutip Kompas.com, Jokowi telah menjabarkan tugas yang harus dilaksanakan Mahfud MD selama menjabat sebagai Menko Polhukam.
"Beliau akan menjadi Menko Polhukam sehingga hal-hal yang berkaitan dengan korupsi, penegakan, hukum, deradikalisasi, antiterorisme berada di wilayah Prof Mahfud MD," ujar Jokowi.
Seperti yang telah diketahui publik, pria kelahiran Sampang 13 Mei 1957 ini sempat menjabat sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi selama dua periode, 2008-2011 dan 2011-2013.
Sebelum itu, Mahfud MD juga sempat diangkat sebagai Menteri Pertahanan dan Menteri Kehakiman dan Hak Asasi Manusia di Kabinet Kerja Presiden Abdurrahman Wahid.
Namun siapa sangka, sosok ahli hukum dan politikus ulung ini harus menjalani masa kecilnya dengan penuh perjuangan demi bisa mendapat pendidikan.