Find Us On Social Media :

Unik! Sebuah SMA Online di Jepang Menggunakan Headset Virtual Reality Dalam Pelaksanaan Upacara Hari Pertama Sekolah

By Fahrisa Surya, Kamis, 22 Februari 2018 | 18:10 WIB

Sebuah SMA Online di Jepang Menggunakan Headset Virtual Reality | japanbullet.com

Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani

Grid.ID - Jepang selalu memiliki terobosan baru dalam segala bidang.

Baik itu bidang pendidikan maupun teknologi.

Dilansir Grid.ID dari laman japanbullet, sebanyak 73 siswa mengenakan headset VR untuk menonton siaran video di sebuah sekolah online di Jepang yang sedang mengadakan upacara masuk sekolah pertama kali.

(BACA: Inilah 10 Poin yang Harus Dimiliki Anak-anak di Jepang Sebelum Memasuki Sekolah, Sama Kayak di Indonesia Nggak ya?)

Ada pula beberapa siswa yang mengenakan headset di distrik Roppongi pusat untuk menyaksikan siaran dari kampus utama yang ada di Uruma, Prefektur Okinawa.

Selain itu, upacara penerimaan siswa baru ini juga dilaksanakan di Tokyo.

Para siswa mengenakan headset VR nya untuk melihat bangunan sekolah mereka di Okinawa.

(BACA: Kementerian Pendidikan Jepang Kenalkan Kurikulum Baru Untuk Sekolah-sekolah di Sana, Simak Penjelesannya di Sini yuk)

Sekolah ini didirikan oleh sebuah perusahaan internet  terbesar di Jepang, Kadokawa Dwango.

Di sekolah ini para siswa dapat belajar pemrograman, desain permainan, voice acting dan lain sebagainya.

Sekolah ini memiliki 1.482 siswa.

Sekolah online yang bertajuk N High School ini menerima para siswa yang sebelumnya memiliki masalah di sekolah tradisional.

(BACA: Sebuah Perusahaan IT di Jepang Memperkerjakan Para Penyandang Disabilitas Untuk Membuat Mesin Penjual Otomatis (Jidouhanbaiki))

Hal ini bertujuan untuk mengasah bakat yang dimiliki para remaja di Jepang dalam bidang IT dan tekologi digital lainnya.

Salah satu siswa yang pernah putus sekolah mengaku senang dengan adanya sekolah dengan sistim online ini.

Karena ia merasa lebih banyak memiliki waktu luang dalam hidupnya. (*)