Find Us On Social Media :

Susi Pudjiastuti Buat Netizen Sedih Lantaran Tak Lagi Jadi Menteri, Putri Sulung Susi: Sorry Guys, Dia Kembali Menjadi Ibu!

By Andika Thaselia, Kamis, 24 Oktober 2019 | 13:43 WIB

Putri sulung Susi Pudjiastuti akhirnya menjawab keresahan netizen saat sang Mama tak lagi terpilih jadi Menteri Kelautan dan Perikanan di kabinet Jokowi.

Grid.ID - Susi Pudjiastuti tampaknya begitu disayangi oleh masyarakat Indonesia.

Susi Pudjiastuti yang terkenal garang saat menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan periode 2014-2019 itu tak muncul lagi dalam daftar menteri Kabinet Indonesia Maju yang diumumkan Jokowi.

Alhasil, Susi Pudjiastuti pun dicari-cari netizen yang bersedih karena tak bakal lagi mendengar jargon ikonik 'tenggelamkan' milik wanita asal Pangandaran tersebut.

Baca Juga: Mendapatkan Kepuasan Kinerja Menteri Tertinggi, Suasana Serah Terima Jabatan Susi Pudjiastuti kepada Edhy Prabowo Berlangsung Haru

Bersedihnya netizen atas hilangnya nama Susi dari jajaran menteri ini bahkan sampai trending di Twitter.

Pada momen sebelum dan saat pengumuman daftar menteri Kabinet Indonesia Maju, Susi begitu di cari-cari.

Tagar #WeWantSusi sempat jadi trending topik di Twitter Indonesia lewat ribuan kicauan soal Susi.

Baca Juga: Jabatannya Lengser Digantikan Edhy Prabowo, Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti Berlapang Dada dan Optimis dengan Kemajuan Indonesia

Tak cuma itu, topik 'Bu Susi' juga jadi hal yang paling banyak dibicarakan pada saat pengumuman menteri Kabinet Indonesia Maju, kemarin (23/10/2019).

Hingga akhirnya nama Susi resmi digantikan oleh Edhy Prabowo, yang kini menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan Kabinet Indonesia Maju.

Prestasi Susi dalam memajukan sektor perikanan Indonesia memang sudah bukan rahasia lagi.

Baca Juga: Rumah Menteri Susi Pudjiastuti di Pangandaran yang Bertema Kolonial, Tampak Asri dan Lengkap dengan Helipad di Pekarangannya!