Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Jadwal kepergian G-Dragon BIGBANG untuk melaksanakan wamil telah diumumkan.
Leader BIGBANG itu akan memasuki camp militer pada 27 Februari mendatang.
G-Dragon sendiri akan menjalani masa militer sebagai tentara aktif.
Sebelum masuk ke militer, G-Dragon sepertinya telah menyiapkan bisnis terbarunya.
(BACA: Daebak! G-Dragon BIGBANG dan Teddy Jadi Penerima Royalti Tertinggi dari Dunia Musik)
Kali ini, ia kembali membuka sebuah kafe di daerah Jeju.
Kafe ini bernama Untitled 2017, seperti dalam foto misterius yang pernah diunggah GD di akun Instagram.
Kafe Untitled 2017 akan dibuka pada Minggu (25/2/2018).
Hari itu juga bertepatan dengan dua hari menjelang GD ke militer.
(BACA: G-Dragon BIGBANG Akan Segera Pergi Wamil, CL Unggah Foto Perpisahan?)
Dilansir Grid.ID dari Naver, di lokasi tersebut tak hanya ada kafe baru milik G-Dragon.
Tapi juga ada satu area yang digunakan untuk bermain bowling.
Namun, arena bowling baru akan dibuka pada Maret mendatang.
Bisnis kafe GD ini tampaknya akan menambah jumlah kekayaan yang akan dimilikinya.
(BACA: Resmi Wamil di Akhir Februari, G-Dragon BIGBANG Bakal Ditugaskan di Perbatasan)
Baru-baru ini, Asosiasi Copyright Musik Korea Selatan menyebut G-Dragon dan Produser Teddy sebagai pemegang royalti tertinggi pada tahun lalu.
Royalti tersebut didapatkan hanya dari karya musik yang telah diciptakan.
Ada yang pengin mampir ke kafe baru milik G-Dragon nggak nih? (*)