Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati
Grid.ID - Aktor Irwansyah dan pengusaha Medina Zein diketahui tengah berseteru.
Pada awalnya Irwansyah dan Medina Zein menjalin pertemanan baik, serta membuka bisnis kue kekinian dan toko oleh-oleh yang berada di Kota Bandung, sejak tahun 2017 lalu.
Namun seiring berjalannya waktu, Medina Zein merasa janggal dengan keuangan perusahaan, dimana ditemukan aliran dana yang mengalir ke rekening perusahaan lain dan ke rekening pribadi milik Irwansyah dengan nominal total Rp 1,9 Miliar.
Adik ipar Ayu Azhari itu lantas mengambil langkah hukum dengan melaporkan Irwansyah selaku salah satu komisaris ke Polrestabes Bandung.
Diberitakan Grid.ID sebelumnya, Shireen Sungkar mengungkap kondisi Irwansyah dan Zaskia Sungkar pasca dilaporkan ke kepolisian.
"Keadaannya didoain aja, iya baik-baik aja," kata Shireen Sungkar.