Laporan Reporter Grid.ID, Afif Khoirul Muttaqin
Grid.ID - Baru-baru ini Nokia umumkan salah satu smartphone flagshipnya secara resmi.
Ponsel ini juga secara resmi akan dijual di Indonesia pada 1 Maret 2018.
Kabarnya ponsel ini akan secara resmi dijual di sebuah toko online di Indonesia.
Nah, bagi kamu yang penasaran mau membeli ponsel ini, Grid.ID akan kasih kamu info menarik nih.
(BACA: Ini Dia Ponsel yang Jadi Handset Pertama Nokia dengan Android 8.0 Oreo )
Ponsel ini dibekali spesifikasi yang cukup gahar di kelasnya, karena memang digadang sebagai ponsel flagship Nokia.
Ini dia 4 alasan mengapa ponsel ini direkomendasikan untuk dibeli.
1. Chipset
Kabarnya ponsel ini akan membawa Chipset Snapdragon 835.
Chipset ini merupakan salah satu chipset terbaru buatan Snapdragon, dan digunakan di ponsel-ponsel kelas atas.
2. Fitur Kamera
Nokia nampaknya melihat kamera sebagai sebuah fitur yang harus mengikuti tren.
Kabarnya, Nokia 8 akan menciptakan tren baru yang disebut Bouthie lewat fitur dual-slight.
Fitur ini memungkinkanmu untuk menggunakan kamera depan dan belakang secara bersamaan.
3. Optik Carl Zeiss
Tampaknya Nokia tak mau kalah dengan ponsel yang saat ini tren dengan kualitas kamera.
Terbukti di masa lalu Nokia sempat sukses dengan lensa kameranya yang menggunakan Optik Carl Zeiss.
Lensa ini bakal kembali dihadirkan pada ponsel Nokia 8 loh!
(BACA: Ini 2 Ponsel Baru Nokia yang Mungkin Dirilis di MWC 2018, Cek Spesifikasinya Yuk!)
4. Harga
Ponsel ini terbilang menjadi salah satu ponsel yang cukup murah di kelasnya.
Dengan menggunakan Chipset kelas atas, ponsel ini hanya dibanderol dengan harga Rp 6.499.000.
Mengingat fitur dan chipset yang digunakan, biasanya di ponsel kelas atas akan dijual dengan harga Rp 10 jutaan. (*)