Jika kerak sulit dibersihkan, jangan langsung menekan keras dengan sikat.
Coba tambahkan cairan disinfektan atau cairan penghilang noda lainnya lalu biarkan selama beberapa saat.
Baru setelah itu sikat kembali kamar mandi dan bilaslah dengan bersih.
( BACA JUGA: Pucat karena Kurang Tidur, BCL Tetap Dipuji Cantik! )
Setelah menggunakan sikat, ada baiknya untuk merendamnya ke larutan disinfektan agar bakteri yang menempel di sikat musnah.
3. Cuka Putih
Cairan pembersih kamar mandi biasanya berbau menyengat.
Untuk itu gunakan cuka putih untuk membuat toilet kamu berbau segar.
( BACA JUGA: Isyana Sarasvati Ceritakan Kedekatannya Dengan 2 Cowok Ganteng Afgan dan Rendy Pandugo )
Cuka juga merupakan bahan penghapus disinfektan dan penghilang noda yang ampuh.
Dengan menuangkan cairan cuka putih ke toilet setiap hari, maka akan mengurangi kotoran yang mengendap.
Sehingga akan meringankan kamu saat membersihkannya di akhir pekan nanti.
Untuk mendapatkan aroma yang wangi pada toilet, kamu bisa menambahkan minyak sitronella atau minyak kayu putih ke cairan cuka putih.
( BACA JUGA: Saking Marahnya, Denada Akan Cari Netizen yang Menjelekkan Putrinya )
4. Pastikan Toilet Tersiram Dengan Benar
Siramlah toilet dengan baik setelah menggunakannya.
Dan pastikan kotoran sudah turun sehingga tidak muncul ke permukaan lagi. (*)