Find Us On Social Media :

4 Tips Membuat Toilet Super Bersih

By Nindya Galuh Aprillia, Jumat, 23 Februari 2018 | 20:30 WIB

Cara membersihkan toilet supaya kinclong

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad 

Grid.ID - Semua orang menginginkan toilet yang bersih. 

Pembersih toilet, sikat toilet yang bagus, dan beberapa disinfektan merupakan peralatan yang sering digunakan untuk membersihkan kamar mandi

Yuk, simak cara membersihkan kamar mandi dengan benar yang berhasil Grid.ID rangkum dari laman boldksy. 

1. Disinfektan 

( BACA JUGA: 4 Makanan dan Minuman Ini Nggak Boleh Dibawa Astronot ke Luar Angkasa, Padahal Enak Banget! )

Semprotkan disinfektan dan biarkan selama semalaman. 

Maka kerak yang menempel pada toilet akan terlepas dengan sempurna. 

2. Sikat 

Belilah sikat toilet yang sesuai dengan toilet kamu. 

( BACA JUGA: Melly Goeslow Merasa Jadi Juri Ajang yang Unik )

Jangan lupakan untuk memakai sarung tangan saat membersihkan kamar mandi. 

Jika kerak sulit dibersihkan, jangan langsung menekan keras dengan sikat. 

Coba tambahkan cairan disinfektan atau cairan penghilang noda lainnya lalu biarkan selama beberapa saat. 

Baru setelah itu sikat kembali kamar mandi dan bilaslah dengan bersih. 

( BACA JUGA: Pucat karena Kurang Tidur, BCL Tetap Dipuji Cantik! )

Setelah menggunakan sikat, ada baiknya untuk merendamnya ke larutan disinfektan agar bakteri yang menempel di sikat musnah. 

3. Cuka Putih 

Cairan pembersih kamar mandi biasanya berbau menyengat. 

Untuk itu gunakan cuka putih untuk membuat toilet kamu berbau segar. 

( BACA JUGA: Isyana Sarasvati Ceritakan Kedekatannya Dengan 2 Cowok Ganteng Afgan dan Rendy Pandugo )

Cuka juga merupakan bahan penghapus disinfektan dan penghilang noda yang ampuh. 

Dengan menuangkan cairan cuka putih ke toilet setiap hari, maka akan mengurangi kotoran yang mengendap. 

Sehingga akan meringankan kamu saat membersihkannya di  akhir pekan nanti. 

Untuk mendapatkan aroma yang wangi pada toilet, kamu bisa menambahkan minyak sitronella atau minyak kayu putih ke cairan cuka putih. 

( BACA JUGA: Saking Marahnya, Denada Akan Cari Netizen yang Menjelekkan Putrinya )

4. Pastikan Toilet Tersiram Dengan Benar 

Siramlah toilet dengan baik setelah menggunakannya. 

Dan pastikan kotoran sudah turun sehingga tidak muncul ke permukaan lagi. (*)