Find Us On Social Media :

Sosoknya Viral karena Berhasil Tirukan Suara Jokowi, Febrian Ngaku Iseng Belajar dari Youtube karena Terinspirasi Gilang Dirga

By Arif Budhi Suryanto, Senin, 28 Oktober 2019 | 20:45 WIB

Sosoknya Viral karena Berhasil Tirukan Suara Jokowi, Febrian Ngaku Iseng Belajar dari Youtube karena Terinspirasi Gilang Dirga

Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto

Grid.ID - Febrian Firmansyah (16), siswa SMAN 4 Jakarta, menjadi viral setelah aksinya menirukan suara Jokowi diunggah ke media sosial.

Salah satunya yang diunggah akun Twitter @SammiSoh, pada Sabtu (26/10/2019) lalu.

"Hiburan Malam,"

"Anak siswa SMA 4 Jakarta meniru gaya dan suara Presiden Jokowi sangat akurat, mirip banget. Akhirnya suasana kelas menjadi cair dan penuh dengan kegembiraan," terang unggahan tersebut.

Baca Juga: Suaranya 100% Mirip Presiden Jokowi, Inilah Sosok Febrian Firmansyah yang Baru Sadar Punya Bakat saat Disuruh Pemilu OSIS

Benar saja, dalam video berdurasi 1 menit 35 detik itu Febrian sangat fasih menirukan gaya bicara presiden Indonesia ke-7.

"Assalamu'alaikum warah matullahi wabarakatuh," ucap Febrian menirukan gaya bicara Jokowi yang langsung memicu riuh dari siswa lain.

"Salam sejahtera, om swastiastu, namo buddhaya, salam kebajikan," lanjutnya.

Baca Juga: Bukan Hanya Bersuara Mirip Jokowi, Ada Pula Siswa Berwajah Layaknya Presiden!

Saat ditemui tim Grid.ID di sekolahnya, Febrian pun menceritakan kisah di balik viralnya video tersebut.

Seperti penuturannya, video tersebut diambil saat acara tahunan bersama alumni SMA 4, Suddharma Pundarika Cup (CUP).

Baca Juga: Punya Suara Mirip Jokowi, Siswa di Jakarta Ingin Bertemu sang Presiden!

Kebetulan sang MC yang mengetahui kalau Febrian dapat menirukan suara Jokowi memintanya untuk maju.

"Awalnya waktu itu ada acara alumni SMA 4. MC-nya alumni juga," ungkapnya.

"Tiba-tiba MC-nya bilang 'Denger-denger ada yang suaranya mirip Jokowi di sini?' Nah, langsung teman-teman saya pada nunjuk ke saya dan disuruh maju," ujar Febrian.

Baca Juga: Kemesraan Jokowi dan Iriana Nikmati Senja di Tepi Laut Papua, Bergandengan Tangan Bak Muda Mudi Dimabuk Asmara

Febrian pun kemudian maju dan menyapa teman-temannya dengan gaya dan suara mirip Jokowi.

"Di situlah saya menjawabnya pakai suara Pak Jokowi," katanya.

Sontak saja teman-teman, guru dan alumni yang hadir di acara itu riuh karena kagum dengan bakat Febrian.

Baca Juga: Adiknya Dilamar Rezky Aditya, Kakak Citra Kirana Menangis, Kenapa?

Bahkan ada yang sampai mendokumentasikannya.

"Terus ada yang ngerekam, terus di-upload," lanjut Febri, Senin (28/10/2019).

Diketahui Punya Bakat Meniru saat Pemilu OSIS

Sebenarnya dulu tidak banyak orang tahu tentang bakat yang dimiliki Febrian.

Baca Juga: Berderai Airmata Ungkap Keinginan Miliki Buah Hati, Yuanita Christiani: Mumpung Orangtua Masih Ada, Aku Pengen Kasih Cucu!

Bahkan kedua orangtuanya pun tidak tahu bakat anaknya ini sebelum videonya viral.

Orang-orang baru mulai mengetahui bakat Febrian ketika pemilu OSIS pada September 2019 lalu.

"Saya disuruh ngomong sama kakak kelas saya di acara Pemilu OSIS. Karena kebetulan ada teman saya yang wajahnya agak mirip dengan Pak Jokowi, nah di situlah saya diminta jadi pengisi suaranya," ujar Febrian.

Baca Juga: Keciduk Suami dan Satpol PP Lagi Ngamar Bareng Wakilnya, Kepala Sekolah di Aceh Ini Berdalih dan Ngaku Hanya Ciuman dan Pelukan

Seketika, orang yang hadir dalam pemilu OSIS itu mencari tahu sumber suara yang sangat mirip dengan suara Presiden.

Dan itu adalah Febrian Firmansyah, siswa 16 tahun asal SMA 4 Jakarta.

Belajar dari Youtube Karena Gilang Dirga

Melansir dari Tribun Jakarta, awalnya Febrian hanya iseng di sela-sela waktunya menirukan suara orang nomor satu di Indonesia itu.

Baca Juga: Sambangi Polisi yang Pernah Menangkapnya Saat Kena Kasus Narkoba 6 Tahun Lalu, Raffi Ahmad: Silaturahmi Bersama Papa Angkatku

Namun memang karena suaranya yang berat atau 'ngebas' sedari SMP, maka dengan mudah Febrian belajar menirukan suara Jokowi.

Febrian pun mengaku hanya mempelajarinya secara autodidak lewat Youtube karena terinspirasi oleh Gilang Dirga.

"Awalnya dari Youtube, saya melihat sebelumnya ada orang yang bisa menirukan suara Jokowi. Seperti Gilang Dirga, kan dia juga niru. Nah, saya juga iseng coba-coba," ungkap Febrian ketika ditemui tim Tribun Jakarta di Taman Ismail Marzuki bersama teman-temannya.

Baca Juga: Waspada! Seorang Wanita Dikabarkan Mendadak Koma Setelah Melakukan Sulam Alis

Dalam setiap pidatonya, Febri memerhatikan cara mantan Walikota Surakarta itu berbicara terutama saat mengucapkan salam.

Febri kemudian menunjukkan kebolehannya menirukan suara Jokowi ke teman-teman dekatnya.

"Saya nge-tes ngomong gitu ke teman-teman saya. Mereka bilang mirip," ujarnya.

Baca Juga: Pernah Ditentang Suami saat Putuskan Berhijab, Revalina S Temat Ceritakan Kisah Hijrahnya

Kalau menurutmu sendiri gimana? Suara Febrian mirip nggak sama suara Pak Jokowi?

(*)