Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti bersama Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno dijadwalkan menghadiri Festival Danau Sunter pada Minggu (25/2/2018) mendatang.
Tak hanya hadir sebagai tamu kehormatan, dalam kesempatan itu Susi Pujiastuti dan Sandiaga Uno juga akan ikut berpartisipasi dalam pertandingan.
Sebelum pertandingannya, Susi Pudjiastuti mengaku akan belusukan Ke Danau Sunter, Jakarta Utara.
(BACA: Kesel Bukan Main, Mulan Jameela Tulis Kalimat Ini di Instagramnya)
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Susi Pudjiastuti saat di temui pada acara We The Youth Di Gedung Pusat Perfilman Haji Usmar Ismail, dia kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan pada Sabtu (24/2/2018).
"Iya, saya mau lihat hari ini ke Danau Sunter," ucap Susi saat ditemui Grid.ID di Gedung PPHUI, Epicentrum, Jakarta Selatan pada Sabtu (24/2/2018).
(BACA: Berderai Air Mata Elvy Sukaesih Ungkapkan Isi Hatinya)
Sejauh ini, Susi Pujiastuti dipastikan siap bertanding melawan Sandiaga Uno.
Bahkan, Wanita kelahiran Pangandaran itu sudah berlatih.
"Sudah latihan, sekarang mau lihat ke Danau Sunter," ungkap Susi sambil meninggal awak media bersama pengawalnya.
Pada pertandingan yang digelar besok (25/2/2018), Susi akan melakukan paddling, yakni berenang dengan memadukan dua alat dayung (paddle) dan papan selancar (board).
Sementara lawannya, Sandiaga akan berenang di Danau Sunter yang sudah ditata. (*)