Produk itu adalah susu bayi dan produk susu lainnya, suplemen, produk daging olahan, makanan untuk diet serta minuman formula untuk diet.
Baca Juga: Bahaya Lampu LED, Bisa Picu Kerusakan Mata Meskipun Hemat Listrik
2. Best Before (berhubungan dengan kualitas bahan makanan atau minuman)
Best before atau 'digunakan sebelum' biasanya ditemukan pada produk yang hanya bertahan paling lama 3 bulan.
Istilah BB ini memberikan informasi kepada konsumen tentang berapa lama rasa dan nutrisi dalam produk itu akan bertahan.
Jadi, BB tidak berhubungan dengan keamanan produk untuk dikonsumsi, namun kualitas produk.
Seperti yang kita ketahui, beberapa produk makanan akan mengalami perubahan rasa jika terlalu lama disimpan dan tidak dimasak.
Nah, Best Before berfungsi mengingatkan kita untuk segera mengonsumsinya agar rasa atau nutrisinya tidak berkurang dan tetap enak.
Tapi ada satu hal yang perlu diwaspadai.