Find Us On Social Media :

Selesai Akting di Drama Andante, Kai EXO Bakal Main Drama Baru, Seperti Apa Perannya?

By Atikah Ishmah W, Senin, 26 Februari 2018 | 21:21 WIB

Kai EXO akan bintangi drama terbaru.

Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri

Grid.ID - Ada kabar gembira nih buat EXO-L di seluruh dunia.

Setelah membintangi serial Andante, Kai akan kembali menyapa pecinta drama Korea.

Drama baru milik KBS 2TV ini berjudul sementara 'Miracle That We Met' dan bergenre melodrama.

Pada Senin (26/2/2018) drama baru itu mengumumkan bahwa Kai akan bergabung dengan para pemain lain seperti Kim Myung Min, Kim Hyun Joo, Ra Mi Ran, dan Go Chang Suk.

(BACA: VIDEO: Adegan Kai EXO di Drama Spring Has Come Ini Dijamin Bikin Fangirls Panas Dingin! Nggak Percaya?)

'Miracle That We Met' akan bercerita tentang cerita fantasi seorang pria yang tiba-tiba menemukan dirinya hidup di kehidupan pria lain.

Pria tersebut memiliki nama dan umur yang sama, tapi tidak memiliki kesamaan lain.

Dilansir Grid.ID dari Soompi, Kai akan memerankan tokoh Ato, kurir muda yang bersemangat.

Tokoh Ato ini memiliki masalah penting yang menjadi titik balik kehidupan tokoh drama.

(BACA: Tak Mau Tarik Ulur, Ternyata Seperti Ini Gaya Pacaran Krystal f(x) Saat Masih Dengan Kai EXO!)

Setelah kesalahannya terbukti memberikan dampak besar, Ato mengalami berbagai cobaan dan penderitaan saat dia berusaha untuk memperbaiki semuanya.

Member EXO ini sebelumnya sudah menunjukkan kemampuan aktingnya di drama KBS berjudul 'Andante'.

Baru-baru ini Kai juga membuat debut Jepang dengan membintangi drama 'Spring Has Come'.

Drama 'Miracle That We Met' akan dipimpin oleh Baek Mi Kyung dan Lee Hyung Min.

(BACA: Tak Seperti Biasanya, Kai EXO Berikan Syarat Kepada Fans Sebelum Mengambil Fotonya!)

Keduanya merupakan tim penulis dari beberapa drama hits 'Strong Woman Do Bong Soon'.

Penulis naskah Baek Mi Kyung juga terkenal untuk drama yang ditulisnya seperti 'Woman of Dignity' dan 'My Love Eun Dong'.

'Miracle That We Met' dijadwalkan mulai tayang setelah 'Radio Romance' tamat.

Duh, bakal kayak gimana nih akting Kai di drama 'Miracle That We Met' ya? (*)