Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Ayudya RR
Grid.ID - Kabar meninggalnya aktris senior, Sridevi menghebohkan jagat entertainment di dunia.
Aktris berusia 54 tahun tersebut dikabarkan mengalami serangan jantung pada Sabtu, (24/2/2018), ketika berada di Dubai untuk menghadiri pernikahan keponakannya, Mohit Marwah.
Sebelum menghembuskan nafas terakhir, rupanya pelantun tembang 'O Sona Tere Liye' itu sempat menjalankan syuting film bersama beberapa bintang Bollywood.
Sridevi dikabarkan ikut bermain di film berjudul 'Zero' bersama Shah Rukh Khan, Katrina Kaif, Anushka Sharma, dan beberapa artis lainnya.
(BACA: Terungkap Saat Terakhir Sridevi Bersama sang Suami, Booney Kapoor)
Sridevi yang dikenal sebagai artis multitalenta akan muncul sebagai cameo di film yang disutradarai Anand L Rai tersebut.
Ia akan memerankan dirinya sendiri dan beradu akting dengan bintang-bintang Bollywood di atas.
Tak hanya itu, Sridevi pun akan membawakan sebuah lagu bersama Shah Rukh Khan dalam scene sebuah acara pesta.
Berdasarkan pantauan Grid.ID dari postingan Karisma Kapoor di Instagram, Sridevi sempat berfoto bersama sang pemilik akun Instagram, Shah Rukh Khan, dan Alia Bhatt.
(BACA: Kronologi Meninggalnya Aktris Bollywood Sridevi di Dubai)
Ia tampil cantik dengan gaun berwarna hijau yang memiliki belahan di bagian dadanya.
Nah, buat yang penasaran dengan penampilan terakhir Sridevi harap bersabar menunggu.
Pasalnya, film 'Zero' baru akan tayang pada 21 Desember mendatang. (*)