Find Us On Social Media :

Dimas Anggara Disebut Lakukan Penyekapan Terhadap Korban dan Istrinya di Gudang

By Okki Margaretha, Selasa, 27 Februari 2018 | 11:38 WIB

Dimas Anggara saat dijumpai Grid.ID di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (2/11/2017).

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Setelah terjadinya penganiyaan dan pembentakan yang diduga dilakukan Dimas Anggara, pelapor Fiqih Alamsyah saat itu dibawa pihak Dimas ke dalam gudang.

Pada kejadian tersebut Fiqih juga menyebutkan, beberapa orang yang melihat kejadian tersebut juga diancam agar tidak menjadi saksi pada saat penyekapan.

"Teman saya, karyawan saya semua terancam, beberapa kios dan tempat yang sewa di tempat kita itu kayak diancam karena memang kejadiannya bukan di tempat sepi," ungkap Fiqih saat ditemui Grid.ID, di Polsek Cilandak, Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (26/2/2018).

(Diduga Dianiaya Dimas Anggara, Fiqih Alamsyah Datangkan 10 Orang Saksi)

"Itu karena kejadiannya di hari Jumat weekend jadi ramai.”

“Semuanya itu jadi kayak dicekekin, terus pada dimasukin jangan ada saksi di sini,” tambah Fiqih.

Saat itu juga, Fiqih dan kawan-kawannya tak bisa berbuat sesuatu dengan ancaman dari Dimas.

(Dimas Anggara Dituding Lakukan Penganiayaan Terhadap Fiqih Alamsyah, Begini Ceritanya...)

Setelah itu, Fiqih juga mengungkapkan usai dibentak oleh Dimas, Fiqih sempat disekap bersama istrinya selama hampir 4 jam di gudang.

"Dari jam 10 malam sampai jam setengah dua dini hari, cuma ada istri saya, di situ istri saya nangis-nangis," ucap Fiqih.

Istri Fiqih sempat histeris ketika dirinya dan Fiqih dalam tekanan Dimas.

(Korban Dimas Anggara Mengaku Sudah Diperiksa Polisi, Ternyata Begini Faktanya)

Pengakuan dari Fiqih juga menyebut, Dimas kerap berkata kasar dan Fiqih disebut penipu oleh pacar dari Nadine Chandrawinata.

"‘Lo cuma tikus lo di sini!’ Istri saya cuma nunduk nangis. Dia tunjuk lagi, ‘gue malu jadi Islam karena orang-orang kayak lo!’”

“Di situ dia teriak-teriak bilang ke semua orang kalau saya itu penipu," ujar Fiqih saat mengutip perkataan Dimas.

(Rayakan Tahun Baru Bersama Dimas Anggara, Begini Penampilan Nadine Chandrawinata yang Selalu Cantik dan Natural)

Kendati demikian, kuasa hukum Fiqih menyampaikan klien itu sedang dalam ancaman takut dibunuh.

Oleh karena itu pihak Fiqih meminta pihak kepolisian agar segera menangani perkara yang menimpa dia.

"Klien kami beserta istri bilang mendapat ancaman dan  takut mau dibunuh.”

(Cie, Akhirnya Dimas Anggara Berani Terang-terangan Pamer Kebersamaan Bareng Nadine Chandrawinata!)

“Dengan ini kami akan sampaikan pada penyidik untuk perlindungan hukum," jelasnya. (*)