Find Us On Social Media :

Tips Memilih Model Busana Pengantin Bagi Para Wanita Jelang Pernikahan dari Desainer Mety Choa

By Ridho Nugroho, Selasa, 27 Februari 2018 | 18:08 WIB

Tips memilih gaun pengantin yang sesuai bagi calon mempelai wanita dari desainer Mety Choa.

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Suminar

Grid.ID - Sebagai wanita, pernikahan adalah hal yang paling ditunggu-tunggu dalam tahapan kehidupan asmara.

Menghadapi hari pernikahan tentunya banyak sekali yang perlu dipersiapkan.

Muai dari tamu undangan, lokasi, konsep dekorasi, jenis makanan, hingga gaun pernikahan.

Nah, biasanya calon mempelai wanita masih bingung untuk memilih gaun seperti apa yang cocok untuk dirinya.

(Terinspirasi Keindahan Alam, Desainer Mety Choa Hadirkan Fashion Show Bertajuk Celestial Wilderness di Jakarta Wedding and Honeymoon Festival 2018 )

Tentunya setiap calon pengantin menginginkan busana yang spesial di hari sakral tersebut.

Seorang desainer berbakat Indonesia, Mety Choa, memberikan tipsnya untuk memilih gaun pernikahan.

"Kalau memilih gaun pernikahan biasanya selalu yang timeless, ya. Semua orang, kan, mau kalau hari pernikahannya itu spesial," ujar Mety saat ditemui Stylo Grid.ID di Hotel JW Marriot, Jakarta, Sabtu (24/02) sesaat sebelum fashion show Celestial Wilderness oleh Maison Met by Mety Choa di acara Jakarta Wedding and Honeymoon Festival 2018.

(Akan Jadi Tren di 2018, Ini Pernak-pernik Gaun Pernikahan yang Memikat Untuk Si Calon Pengantin Wanita, Intip yuk!)

Bagi Mety, tidak ada tips khusus untuk memilih busana pengantin yang cocok, semua disesuaikan dengan karakter dari si pemakai.

"Buat bisa jadi timeless itu harus disesuaikan dengan karakter dan personality dari si calon pengantin. Nggak semua model gaun itu cocok, semua balik pada karakter masing-masing," tambahnya.