Find Us On Social Media :

6 Kesalahan Umum yang Sering Dilakukan Saat Memasak

By Linda Fitria, Selasa, 27 Februari 2018 | 20:53 WIB

Ilustrasi

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad 

Grid.ID - Memasak adalah seni. 

Karena kegiatan tersebut melibatkan kreativitas, imajinasi, dan metode yang tepat. 

Metode memasak seseorang akan berbeda meskipun menggunakan bahan baku yang sama. 

Cara memasak yang tepat mampu meningkatkan rasa makanan. 

Namun terkadang kebiasaan sepele yang tidak disadari mampu merusak rasa makananmu. 

(BACA : Mulai dari Sarapan, Ini 5 Cara Super Sederhana Membakar Kalori Sepanjang Hari, yuk Kepoin!)

Dilansir Grid.ID dari boldksy, inilah kesalahan umum yang biasanya dilakukan saat memasak. 

Simak selengkapnya yuk supaya masakan kamu tetap enak dan bergizi. 

1. Menggunakan minyak yang salah 

Pemilihan minyak menjadi hal penting saat memasak. 

Misalnya, minyak zaitun tidak bekerja dengan baik di setiap hidangan yang akan kamu masak. 

Untuk itu, sesuaikanlah jenis minyak dengan menu yang akan kamu masak. 

(BACA : Hati-hati! Melewatkan Sarapan Bisa Meningkatkan Risiko Penyakit Jantung loh, Ini Penjelasannya)

2. Sayuran mendidih 

Merebus merupakan salah satu metode memasak sayuran. 

Namun merebus akan menghilangkan jumlah nutrisi pada sayuran. 

Sebagai gantinya, kamu bisa mengukus sayuran agar nutrisi yang terkandung tetap utuh. 

Sayuran yang dikukus juga lebih baik untuk kesehatan tubuhmu loh. 

(BACA : Pacu Energi, Yuk Bikin Smoothie Ini Buat Sarapan di Hari Senin!)

3. Overcooking 

Salah satu kesalahan umum yang sering dilakukan saat memasak ialah terlalu lama memasaknya. 

Sayuran yang terlalu matang bisa membuat sayur terbakar dan menghilangkan nutrisinya. 

Di samping itu memasak sayuran yang terlalu lama akan menghilangkan rasa sayuran tersebut. 

4. Tidak menambahkan garam 

Garam akan memberikan rasa pada makanan yang kamu kukus dan rebus. 

(BACA : Sarapan Sehat dengan Waffle Kembang Kol, Yuk!)

Di samping itu kandungan natrium dan klorida dalam garam mampu menjaga keseimbangan cairan tubuh. 

Sedangkan kandungan sodium akan membantu tubuh menyerap klorida, asam amino, glukosa, dan air. 

5. Memotong sayur terlalu awal 

Saat kamu memotong sayur lebih awal, maka sayur bisa mengalami dehidrasi dan kehilangan rasa. 

Membekukan sayur di kulkas juga bukan pilihan yang tepat karena bisa menimbulkan risiko kesehatan. 

Untuk itu potonglah sayur sesaat sebelum dimasak. 

(BACA : 5 Sarapan Sehat yang Bikin Kenyang Sampai Makan Siang, Kamu Wajib Tahu nih!)

6. Memotong kulit sayur 

Saat kamu memotong sayur, maka kamu pasti juga menghilangkan kulitnya. 

Padahal kulit sayur sebenarnya mengandung sebagian besar nutrisi. 

Untuk meningkatkan nilai gizi, masaklah sayuran beserta kulitnya. 

Atau jika kamu belum terbiasa mengonsumsi sayuran dengan kulit, kamu bisa membuang beberapa bagian kulitnya, namun jangan sampai membuang semua kulit sayuran ya. (*)