Grid.ID - Dalam menjalani hubungan asmara, sepasang kekasih harusnya saling menjaga dan memberi kasih sayang kepada satu sama lainnya.
Namun sepasang kekasih di Singapura ini justru menjalani hubungan toxic yang penuh dengan perlakuan kejam.
Mirisnya, sang penyiksa yang selalu menganiaya kekasihnya sendiri berprofesi sebagai dokter.
Mengutip The Straits Times, seorang dokter bernama Clarence Teo Shun Jie (35) ditangkap setelah menganiaya kekasihnya sendiri, Rachel Lim (27) ada 27 Agustus 2017 silam.
Penganiayaan yang dilakukan sang dokter pun tak cuma dilakukan sekali saja selama berhubungan.
Teo dituduh pernah mengurung kekasihnya sendiri, Rachel, di kamar tidurnya seharian.
Pelaku juga pernah memukul korban saat membahas soal hubungan lawasnya.